SuaraKaltim.id - Satgas Covid-19 Provinsi kalimantan Timur (Kaltim) kembali merilis kasus penambahan pasien terkonfirmasi positif covid-19.
Juru bicara Satgas Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Andi M Ishak menyebutkan, ada penambahan 220 kasus positif baru dan 5 kasus meninggal dunia.
“Har ini ada penambahan 220 kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kaltim,” katanya di Samarinda (14/10/2020).
Secara rinci, dia mengatakan 220 kasus positif baru itu, dari Kabupaten Kutai Barat 7 kasus, dari Kabupaten Kutai Kartanegara 45 kasus, dari Kabupaten Kutai Timur 20 kasus, dari Kabupaten Paser 4 kasus, dari Kota Balikpapan 56 kasus, dari Kota Bontang 28 kasus dan dari Kota Samarinda 50 kasus.
Baca Juga: Pandemi Virus Corona Belum Usai, China Malah Dilanda Wabah Norovirus
Sedangkan pasien sembuh bertambah sebanyak 271 kasus yakni dari Kabupaten Kutai Barat 3 kasus, dari Kabupaten Kutai Kartanegara 18 kasus, dari Kabupaten Kutai Timur 40 kasus, dari Kabupaten Mahakam Ulu 1 kasus, dari Kabupaten Paser 2 kasus, dari Kota Balikpapan 80 kasus, dari Kota Bontang 14 kasus dan dari Kota Samarinda 113 kasus
Sementara pasien terkonfirmasi positif yang meninggal bertambah 5 kasus yakni dari Kabupaten Kutai Kartanegara 1 kasus, dari Kota Balikpapan 2 kasus, dari Kota Bontang 1 kasus dan dari Kota Samarinda 1 kasus.
Secara kumulatif jumlah kasus covid-19 sebanyak 11.047 kasus, sebanyak 2.697 kasus masih menjalani perawatan di rumah sakit dan karantina mandiri, sebanyak 7.926 kasus pasien sembuh dan sebanyak 424 kasus kematian.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 3 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Mengatasi Flek Hitam, Harga Mulai Rp30 Ribuan
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- Semakin Ganas, 3 Winger Persib Bandung di BRI Liga 1 Musim Depan
- Mengenal Sosok Nadya Pasha, Ramai Disebut Istri Indra Bruggman dan Sudah Punya 3 Anak
Pilihan
-
Menaker Bilang Job Fair Sudah Tidak Perlu Lagi
-
5 Sunscreen SPF 50 Terbaik untuk Kulit Berjerawat, Terasa Ringan Lebih Cepat Meresap
-
Daftar 5 Sunscreen untuk Kulit Berjerawat, Cegah Penuaan Dini Kandungan SPF Teruji
-
Setelah Naik Tinggi Imbas Perang Iran-Israel, Harga Minyak Dunia Akhirnya Stabil
-
Potret Ayah dan Ibu Justin Hubner, Calon Mertua Jennifer Coppen?
Terkini
-
Daftar 7 Minuman untuk Pencernaan Sehat, Cegah Sembelit dan Asam Lambung!
-
CEK FAKTA: Geger Program Pembuatan SIM Gratis 2025, Benarkah?
-
DANA Kaget: Solusi Instan Penambah Saldo di Tengah Ketidakpastian BSU
-
Berapa Tarif Listrik Juli 2025? Ini Rincian Harga Token dan Pascabayar Terbaru!
-
5 Sunscreen SPF 50 Terbaik untuk Kulit Berjerawat, Terasa Ringan Lebih Cepat Meresap