SuaraKaltim.id - Proses penghitungan Pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat semakin menegangkan. Selisih suara dua kandidat yang bertarung memperebutkan kursi nomor satu negara adi daya tersebut kian menipis.
Meski begitu, hingga berita ini diunggah, kandidat presiden dari Partai Demokrat Joe Biden masih unggul tipis seiring bertambahnya perolehan suara elektoral Donald Trump.
Terbaru, sebagaimana dilaporkan via live update The Guardian, menyusul pengumuman hasil penghitungan suara elektoral di Florida, Donald Trump juga memastikan kemenangan di Texas.
Hasil ini signifikan bagi progres perolehan suara Trump, karena Texas adalah negara bagian dengan jumlah suara elektoral terbanyak kedua di AS yaitu 38. Sementara Florida ada di posisi suara terbesar ketiga --bersama New York-- dengan 29 suara elektoral.
Baca Juga: Update Pilpres AS: Kuasai Florida dan Texas, Trump Raih 212 Suara Elektoral
Sejauh ini, Biden sang penantang sudah berhasil meraih suara elektoral terbesar yang ada di California (55), dan menang di New York. Namun sebaliknya, Trump mampu menang di mayoritas kawasan tengah Amerika.
Hingga tulisan ini dibuat, total suara elektoral sementara adalah 223 untuk Joe Biden, serta 212 untuk Donald Trump.
Meski begitu masih butuh 270 suara elektoral untuk seorang kandidat dinyatakan menang dalam Pilpres AS, dengan beberapa negara bagian --termasuk Pennsylvania, Michigan dan Wisconsin-- yang hingga kini masih dalam proses penghitungan.
Berita Terkait
-
Surga Investasi Terancam? Analisis Mendalam Potensi Guncangan Ekonomi Irlandia Timbul Setelah Donald Trump Terpilih
-
Istri Wayne Rooney Ungkap Momen Kocak Bertemu Donald Trump di Gedung Putih
-
Penasihat Keamanan Trump Serukan Gencatan Senjata dalam Perang Ukraina-Rusia
-
Scott Bessent Ungkap Rencana Pemotongan Pajak Besar-besaran di Pemerintahan Donald Trump
-
Donald Trump Rogoh Kocek Sekitar Rp15 Miliar untuk Rawat Penampilan dan Operasi Plastik
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS