SuaraKaltim.id - Salah satu keluarahan di Bontang Utara, Kalimantan Timur, mendadak memiliki wahana wisata air dadakan setelah dilanda banjir.
Area Bontang Kuala yang baru-baru ini banjir, disulap menjadi tempat bermain air bagi warga. Hal ini diketahui dari unggahan akun @bontang_ku di Instagram.
Wahana air yang muncul setelah debit air naik itu di namakan Wisata Bontang Kuala Wahana Banjir.
"Kondisi sore tadi (17/11/2020), jalan menuju area Bontang Kuala kembali terjadi kenaikan debit air (banjir)," tulis @bontang_ku pada caption, dikutip Suara.com pada Rabu (18/11).
Hiburan warga ini diinisiasi oleh Masyarakat Bontang Kuala Bersatu. Bertujuan untuk tempat wisata sementara agar masyarakat tetap memiliki hiburan di tengah bencanan banjir.
Dalam postingan foto yang diunggah, nampak sebuah ruas jalan yang digenangi air sekitar semata kaki.
Di sudut jalan, nampak disediakan sebuah perahu kecil yang bisa digunakan untuk mengarungi jalanan yang nampak seperti sungai itu.
Para warga terlihat tak mau kelewatan untuk menikmati wisata dadakan ini. Genangan air di manfaatkan warga bak kolam renang. Tak sedikit yang membawa ban hingga pelampung.
Foto lain bahkan menunjukkan seorang ibu tengah asyik berendam sambil selonjor di wahana wisata banjir tersebut.
Baca Juga: Banjir Rob Jadi Ajang Bermain Gratis Anak-anak di Karimun
Begitu dibagikan, unggahan soal wisata dadakan ini langsung menyedot perhatian warganet. Kolom komentar dibanjiri beragam respon.
"Indah banget ya, di Bontang Kuala bagus banget. Orang di sana kreatif juga. Ada emak-emak yang pengen jadi mermaid, estetik banget!" tulis seorang warganet.
"Tahu-tahu ada buaya darat lewat: punten," ujar warganet lain.
"Wah waterpark sepi, pada lari ke sini semua," kata warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi