SuaraKaltim.id - Media sosial dikejutkan dengan aksi sekumpulan anak laki-laki yang nekat mengusapkan cairan diduga minyak angin ke wajah sebelum berjoget ria.
Para bocah ini seolah tak merasa panas meski wajahnya tertimpa cairan minyak yang biasanya dipakai ke sekujur tubuh saat nyeri dan pegal tersebut.
Aksi nekat ini langsung menyedot perhatian warganet yang kebingunan soal apa maksud dan tujuan si bocah.
Hal ini diketahui dari akun Instagram @nenk_gosip yang mengunggah video detik-detik bocah memakai cairan tak biasa ini.
Dalam unggahan tersebut, nampak sekumpulan bocah laki-laki tengah berkerumun. Beberapa di antaranya asyik berjoget.
Satu di antara anak laki-laki itu terlihat memegang botol roll on khas kemasan minyak angin.
Bocah itu lantas membuka tutup botol dan mengoleskan cairan ke tangan salah satunya temannya.
Sejurus kemudian, ia mengoleskan cairan itu ke tangan sendiri dan mengusap-usapkannya ke wajahnya.
Setelahnya, bocah itu melenggang pergi seolah tak merasakan panas di wajahnya.
Baca Juga: Joget di Pelaminan, Gelagat Pengantin Wanita Disorot, Publik: Kesurupan?
Hingga tulisan ini disusun, belum diketahui secara pasti cairan apa yang dipakai oleh si bocah. Pun demikian dengan maksud dan tujuannya.
Kontan, video aksi yang tak patut ditiru ini lantas mengundang beragam reaksi warganet. Tak sedikit yang merasa heran dengan tingkah anak laki-laki itu.
"Serius nanya, biar apa sih?," tulis akun @quo****
"Biar muka ga kram," celetuk @tam****
"Biar mabuk ya, jadi panas tuh muka biar keliatan kaya orang mabuk, mata perih maunya disipitin terus," imbuh @fai****
"Ini sih niru orang dewasa cerminan sekarang. Makanya yang jelek-jelek, bodoh-bodoh jangan sampai anak liat," timpal @and****
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
3 Mobil Daihatsu Bekas 7-Seater yang Nyaman buat Keluarga, Irit Pula!
-
40 Ribu Rumah Rusak Akibat Bencana Alam Sepanjang 2025 di Kaltim
-
Ribuan Paket Logistik Disiagakan untuk Warga Terdampak Banjir di Tabang
-
3 Mobil Keluarga Bekas Toyota Paling Nyaman untuk Lansia dan Anak-anak
-
5 Mobil Bekas 7-Seater 50 Jutaan, Pilihan Ekonomis Kendaraan Bertenaga