SuaraKaltim.id - Aksiserang dokter membagikan tips keramas sesuai protokol kesehatan atau prokes Covid-19 ini mendadak jadi perbincangan warganet.
Pasalnya, tips yang dibagikan pria itu lewat akun TikTok-nya nyaris tak dipercayai warganet lantara mimik wajahnya yang dikira sedang bercanda.
Virus Covid-19 memang rentan menular. Namun, ada beragam cara yang bisa kita lakukan untuk menghindari penyebarannya. Salah satunya melalui keramas sesuai prokes alias protokol kesehatan yang dibagikan oleh dr. Helmiyadi Kuswardhana, M. Kes, SpOT, FICS di akun TikTok-nya.
Dalam video yang viral tersebut, dokter asal Makassar ini membagikan langkah demi langkah keramas yang tepat, agar virus corona yang mungkin menempel di rambut atau kepala sepulang kita bepergian tidak langsung masuk ke area mata, hidung, maupun mulut.
Pada awal video dengan judul "Keramas Ala Protokol Covid" ini, ia mengatakan jika saat keramas jangan langsung menyiram rambut dengan air.
"Karena bisa saja virus dari rambut Anda masuk ke dalam mata, hidung, dan mulut," kata dia.
Lantas apa yang harus dilakukan pertama kali? Dr. Helmiyadi mengatakan, sebaiknya basahi tangan terlebih dahulu, lalu tuangkan sampo secukupnya. Selanjutnya oleskan sampo ke seluruh rambut seperti biasa dan tunggu selama 20 detik - 1 menit.
Tujuannya, kata dia, agar kandungan detergen dalam sampo tersebut dapat bekerja membunuh virus di area rambut. Setelah itu, baru diperbolehkan untuk membilas dengan air hingga bersih.
Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat hingga lebih 2,3 juta kali. Namun lucunya, karena memeragakan cara keramas dengan mimik wajah dan suara yang lucu, banyak warganet yang mengira jika video ini adalah candaan semata.
Baca Juga: Joget Sambil Sunggi Rak Piring, Aksi Pria Ini Bikin Publik Sakit Perut
Apalagi, dr. Helmiyadi benar-benar basah-basahan keramas walau menggunakan baju. Padahal, di dalamnya tersimpan informasi yang bermanfaat.
"Dokter mukanya ngelawak, hampir ga percaya kalo ga baca username," kata @nuraseona.
"Aku kira dia nge-jokes. taunya dokter beneran ya," tambah @jjjenong.
"Saya tahu ini serius, Dok. Tapi mimik wajah Anda membuat saya berpikir kalau ini bercanda," ujar @baey48.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Wamendagri Dorong Kepala Daerah Bangun Ekosistem Inovasi Berbasis Riset
-
DPR Dukung Pemerataan Jalan di Kaltim, Dorong Akses Mudah Menuju IKN
-
TNI AU Naik Kelas, A400M Bawa Indonesia ke Liga Mobilitas Strategis Regional
-
Gibran Dorong Percepatan Pembangunan Papua Lewat Dua Lembaga Khusus
-
Cak Imin: Pemutihan Tunggakan BPJS Kesehatan Dimulai Akhir Tahun Ini