SuaraKaltim.id - Penyebar video hoaks jaksa disuap Rizieq Shihab ditangkap polisi. Usai ditangkap di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, pelaku mengaku akunnya diretas.
Penangkapan tersebut diungkapkan Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung (Kejagung) Leonard Eben Ezer Simanjuntak.
Dia mengatakan, pelaku berinisial F dan benar mengaku akunnya diretas saat ditanya aparat penegak hukum.
"Alibi dari yang bersangkutan saat dilakukan wawancara menyatakan username-nya diretas, sehingga yang bersangkutan belum dapat dinyatakan sebagai pelaku," kata Leonard Eben, Senin 22 Maret 2021 dilansir dari Terkini.id, jaringan Suara.com.
Baca Juga: Rumor Produk Laili Waiteu Tak Aman, Kuasa Hukum Somasi Penyebar Hoaks
Untuk itu, kata Leonard, pihaknya akan terus menelusuri jejak digital video hoaks tersebut.
"Dan akan terus mencari pelaku yang menggunakan username F dan serta pelaku pembuat dan penyebar video hoaks dimaksud," ungkapnya.
Sebagai informasi, belum lama ini beredar video yang mengklaim oknum jaksa disuap Rizieq Shihab.
Diketahui, baru-baru ini publik dihebohkan dengan beredarnya sebuah video yang mengklaim oknum jaksa disuap Rizieq Shihab.
Pihak Kejagung telah menyampaikan pernyataan resmi, bahwa video tersebut adalah hoaks.
Baca Juga: Ini Akun Penyebar Hoaks Ribuan Orang Sambut UAS Tanpa Pakai Masker
Bahkan, oknum jaksa yang disebut disuap dalam video itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan perkara Rizieq Shihab.
Adapun peristiwa sebenarnya dalam video itu merupakan penangkapan seorang jaksa oleh Tim Saber Pungli Kejaksaan Agung pada November 2016 silam.
Berita Terkait
-
Rumor Produk Laili Waiteu Tak Aman, Kuasa Hukum Somasi Penyebar Hoaks
-
Ini Akun Penyebar Hoaks Ribuan Orang Sambut UAS Tanpa Pakai Masker
-
Polisi Meringkus Pelaku Penyebar Hoaks Malang Zona Hitam Covid-19
-
Gerebek Judi Togel Disebut Polisi Gadungan, Penyebar Hoaks Tengah Diburu
-
Demi Subscriber, 3 Remaja Ini Unggah Video Hoaks Berantem di Mojokerto
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
Terkini
-
Link DANA Kaget Hadir Lagi Sabtu 24 Mei 2025, Klaim Saldo Gratis Bernilai 325 Ribu Sekarang
-
Cuan 5 Amplop DANA Kaget Hari Ini, Jangan Sampai Keduluan Orang
-
BBM di Samarinda Aman, Tapi Andi Harun Tak Mau Ambil Risiko
-
Efisiensi Anggaran, Pemprov Kaltim Setop Belanja Mobil Dinas Tahun Depan
-
Demi Bekantan dan Orangutan, Waskita Bangun Jembatan Satwa di Hutan Lindung IKN