SuaraKaltim.id - Pemilihan umum (Pemliu) 2024 masih beberapa tahun lagi. Namun, sejumlah optimisme mulai diluncurkan partai politik. Seperti yang dilakukan PKB Jawa Timur (Jatim) memastikan kesolidan terjalin sampai tingkat DPC. Tagline yang diusung ialah PKB menang total (Metal)
“Kami kemarin memanggil satu-satu para petinggi DPC PKB di Jatim, untuk mensolidkan kekuatan mesin untuk persiapan Pemilu 2024 mendatang. Kami target menang semuanya,” ungkap sekretaris DPW PKB Jatim Anik Maslachah saat ditemui di kantornya, Senin (22/3/2021) dilansir dari Telisik.id, jaringan Suara.com.
Mantan anggota DPRD Kabupaten Sidoarjo ini mengatakan, untuk memenuhi target tersebut, PKB meluncurkan tagline PKB Metal.
"PKB Metal merupakan bentuk ikhtiar seluruh mesin partai untuk memenangkan Pemilu mendatang,” jelasnya.
Wakil ketua DPRD Jatim ini memaparkan, strategi yang akan dilakukan PKB Jatim dalam memenuhi target tersebut pasca Muscab serentak yang dilakukan beberapa waktu lalu, telah melakukan marathon untuk penguatan mesin partai.
“Kami bentuk Forum Group Discussion (FGD) skala kecil, dengan masing-masing DPC se-Jatim untuk mensolidkan kekuatan agar menang 2024. Kami mengeksplore strategi masing-masing DPC, mengingat setiap daerah memiliki strategi yang berbeda untuk memenangkan PKB di daerahnya masing-masing,” ujar perempuan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Wamendagri Dorong Kepala Daerah Bangun Ekosistem Inovasi Berbasis Riset
-
DPR Dukung Pemerataan Jalan di Kaltim, Dorong Akses Mudah Menuju IKN
-
TNI AU Naik Kelas, A400M Bawa Indonesia ke Liga Mobilitas Strategis Regional
-
Gibran Dorong Percepatan Pembangunan Papua Lewat Dua Lembaga Khusus
-
Cak Imin: Pemutihan Tunggakan BPJS Kesehatan Dimulai Akhir Tahun Ini