SuaraKaltim.id - Gegara salah paham, perkelaihan antara pemadaman kebakaran dan warga nyaris terjadi di Kutai Timur (Kutim) Kalimantan Timur (Kaltim). Peristiwa tersebut sempat ramai beredar di media sosial, pemadam kebakaran menjadi sasaran kekesalan warga korban kebakaran.
Kejadian tersebut terjadi di Jalan Kutai Indah, Sanggata Utara, Selasa (30/3/2021). Saat proses pemadaman, petugas sampai beradu mulut dengan warga, hampir terjadi perkelahian.
Kasat Reskrim Polres Kutim AKP Abdul Rauf menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi karena salah paham. Bermula ketika mobil pemadam tiba di lokasi kejadian.
Warga yang panik, mengambil selang pemadam kebakaran secara paksa. Mereka ingin memadamkan api sendiri. Upaya tersebut sempat ditolak pemadam kebakaran.
Baca Juga: Suami Ketiduran saat Jaga Anak, Warganet Syok Lihat Minuman Nenek
“Warga yang kesal langsung meluapkan emosinya dengan mendorong petugas pemadam," ucap AKP Rauf, Selasa (30/2021), dilansir dari Presisi.co, jaringan Suara.com.
Beruntung keributan tidak berlanjut, sebab warga lain dan petugas pemadam lainnya di lokasi kejadian turut menenangkan ketegangan tersebut.
"Aksi kekerasan tersebut dilakukan lebih dari empat orang. Namun hingga sampai saat ini belum ada pihak yang melaporkan insiden tersebut ke kami," ungkapnya.
Kebakaran melanda di lokasi tersebut pada siang hari. Akibatnya, dua bangunan yang terdiri dari 11 pintu, satu unit rumah biasa, hangus dilahap si jago merah.
Api akhirnya berhasil ditaklukkan pemadam setelah berjibaku selama 1,5 jam dengan mengerahkan lima mobil pemadam.
Baca Juga: Kilang Minyak Terbakar, Warga Indramayu Digemparkan Air Hujan Hitam
Apa penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti, petugas masih bekerja untuk mengetahui hal tersebut.
"Kami masih menyelidiki penyebab kebakaran di TKP," tambahnya.
Berita Terkait
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
Pilihan
-
Perbandingan Harga Pasaran Marselino Ferdinan vs Ole Romeny, Marceng Seharga 1 Tesla Cybertruck, Ole Bisa Beli 5
-
Selain Marselino Ferdinan, Ini 3 Selebrasi Ikonik Pemain Indonesia: Gaya Suster Ngesot
-
Evaluasi Negatif, Kereta Tanpa Rel di IKN Dihentikan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
Terkini
-
Kejar Mimpi di Samarinda: Konser CIMB Niaga Angkat Talenta Lokal
-
Pembagian Uang di Dome Balikpapan, Irma Suryani: Murni Kebiasaan, Bukan Kampanye
-
Evaluasi Negatif, Kereta Tanpa Rel di IKN Dihentikan
-
Dukungan Garda Probowo Dipersoalkan, Jubir Rudy-Seno Tegaskan Sikap Gerindra
-
Setelah Bara JP dan Garda Prabowo, Relawan Gibran Resmi Dukung Isran-Hadi