SuaraKaltim.id - Jajaran Polres Banjarbaru telah menangkap sebanyak orang preman yang diduga melakukan tindakan pungutan liar (pungli) dan meresahkan masyarakat.
Kasat Reskrim Polres Banjarbaru Iptu Martinus Ginting mengatakan, penertiban aksi premanisme ini merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolri terkait pemberantasan segala bentuk pungli dan aksi premanisme di daerah.
Sejak Rabu (16/6/2021), pihaknya telah bergerak menuju ke berbagai lokasi yang rawan pungli, aksi premanisme, dan penyakit masyarakat lainnya.
“Sampai saat ini totalnya ada 26 orang. Sebanyak 14 orang kami tangkap tangan sedang melakukan aksi premanisme dan pungutan liar. Serta 12 orang lainnya terkait penyakit masyarakat yang ditemukan petugas di lapangan,” katanya, dikutip dari Kanalkalimantan.com - jaringan Suara.com, Jumat (18/6/2021).
Baca Juga: Viral, Surat Terbuka Warga Tangsel ke Kapolri: Pedagang Dimintai Jatah Preman
Modus preman ini berbagai macam. Ada yang melakukan pungli dengan cara meminta uang kepada para sopir truk, meminta uang kepada pemilik lapak pedagang kaki lima di pasar, dan meminta uang keamanan kepada beberapa pemilik warung di Kota Banjarbaru.
Kasubbag Humas Polres Banjarbaru AKP Tajudin Noor menuturkan, pihaknya saat ini sudah memeriksa beberapa orang dan akan melakukan pemanggilan sejumlah orang lain yang diduga menerima aliran dana pungli berdasarkan pengakuan dari mereka yang diamankan.
“Kegiatan ini akan terus digelar oleh personil baik ditingkat Polres dan Polsek jajaran di Polres Banjarbaru, dengan harapan terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat di Kota Banjarbaru,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Tendangan 'On Target' Justin Hubner Bikin Heboh dan Jadi Meme Kocak di X: Emang Agak Laen Preman Ini!
-
Kisah Calvin Verdonk, Si Preman Bela Timnas Tak Banyak Drama: Datang, Berjuang, dan Menghilang
-
Tampang 9 Preman Bayaran yang Bubarkan Diskusi FTA, Salah Satunya Gebuki Satpam Hotel Grand Kemang
-
Buntut Pembubaran Diskusi FTA di Kemang, 30 Polisi Diperiksa Propam Polda Metro Jaya
-
Dicap Perusak Demokrasi, Pramono Kecam Aksi Premanisme yang Bubarkan Diskusi FTA: Jangan Terulang Lagi!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS