SuaraKaltim.id - Organisasi Kill Covid-19 Balikpapan masih berupaya mendatangkan tambahan vaksin Covid-19 untuk dosis kedua. Direncanakan, vaksin tiba pada Senin (2/8/2021), namun ternyata terjadi keterlambatan. Jatah vaksin untuk Kill Covid-19 Balikpapan itu rencananya sebanyak 10 ribu dosis.
"Terlambat karena keterbatasan dari pemerintah pusat. Sebenarnya dikatakan sudah dikirim. Tapi Dinas Kesehatan Kaltim bilang itu bukan punya Kill Covid-19 Balikpapan," kata Ketua Kill Covid-19 Balikpapan, Warner Goanna, Selasa (3/8/2021) disadur dari Presisi.co--Jaringan Suara.com.
Keterlambatan ini tidak menyurutkan niat baik Kill Covid-19 Balikpapan untuk menyediakan vaksin bagi warga Kota Beriman.
Mengenai kepastian waktunya, Warner memprediksi akan datang pada minggu kedua Agustus ini. Tapi untuk jumlahnya, Warner belum dapat memastikan.
"Bisa saja kami coba minta lebih dari 10 ribu dosis. Tapi stok vaksin di Kementerian Kesehatan itu untuk seluruh Indonesia. Semoga saja kami bisa minta lebih," harapnya.
Vaksinasi untuk warga melalui Kill Covid-19 Balikpapan telah dimulai sejak Senin (2/8/2021). Hari Selasa (3/8/2021), terdapat 1.500 orang yang divaksin di BSCC Dome.
"Besok (Rabu 4 Agustus 2021) juga 1.500 dosis. Jadi 3 ribu orang ini yang harusnya di RSUD Beriman, tapi dipindahkan ke sini (BSCC Dome) karena di sana ada penanganan khusus pasien Covid-19," kata Warner.
"Untuk dosis kedua sudah ada 6 ribu lebih yang divaksin. Ini terus berjalan di Dome dan di puskesmas-puskesmas di Balikpapan," ucapnya.
Baca Juga: Biar Makin Mudah Tersebar, Ahli Kembangkan Vaksin Covid-19 Berbentuk Pil hingga Inhaler
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Kunci Jawaban Menghitung Volume untuk SD Kelas 4, Beserta Contohnya
-
5 City Car Bekas 50 Jutaan Non-Toyota, Pilihan Anak Muda yang Ingin Bergaya
-
Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
-
4 Mobil Kecil Bekas Irit dengan Fitur Canggih, Pilihan Anak Muda
-
6 Model Toyota Avanza Bekas Favorit Keluarga, Referensi Mobil Hemat Biaya