SuaraKaltim.id - Kabar tak terduga datang dari klub kesayangan masyarakat Samarinda, Borneo FC. Di pekan ketiga Liga 1 2021/2022, head coach Mario Gomez, goalkeeping coach Jorge Rodrigues, dan physical trainer Marcos Gonzales resmi mengundurkan diri secara sepihak dari Borneo FC.
Alasan dari ketiga pelatih asal luar negeri itu mundur karena usai kekalahan Borneo FC dari Persik Kediri di laga sebelumnya. Kabar ini tentu mengejutkan seluruh pemain beserta staf Borneo FC.
Pihak manajemen Pesut Etam juga tak menemukan alasan kuat atas perginya ketiga pelatih tersebut. Bahkan kepergian ketiganya dirasa sangat merugikan klub.
Untuk diketaui kompetisi baru berjalan dua pekan. Ketiganya juga masih memiliki kontrak yang ada hingga akhir tahun ini.
“Tindakan ini sangat merugikan klub dan tentu melanggar kontrak yang sudah disepakati, untuk itu klub akan membawa hal ini ke FIFA DRC,” tegas manajer Farid Abubakar dalam keterangan resmi klub, dilansir dari Suara.com, Kamis (16/9/2021).
Head coach dan kedua tangan kanannya itu sejatinya masuk dalam proyek jangka panjang klub asal Kota Tepian. Komitmen Borneo FC dituangkan dengan mengontrak mereka sampai durasi dua musim.
Lebih lanjut, masa kerja Mario Gomez dan Marcos Gonzalez baru akan tuntas hingga Desember ini. Kemudian Jorge, akan berakhir pada April tahun depan.
Pihak manajemen mengaku akan menyelesaikan permasalahan ini. Mereka minta kepada seluruh pemain untuk tetap fokus pada laga-laga nanti. Sultan Samma cs kini akan ditangani oleh pelatih careteker, Ahmad Amiruddin.
“Dan sementara itu, untuk memenuhi regulasi liga klub menunjuk caretaker coach untuk pertandingan selanjutnya,” pungkas Farid Abubakar mengakhiri.
Baca Juga: Borneo FC Ditinggal Mario Gomez, Amir: Harus Tetap Fokus dan Semangat
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lubang Tambang Lebih Dalam dari Sungai, DAS Kelai Berau di Ambang Bencana
-
Viral Isu Terima Suap Rp36 M dari Tambang Ilegal, KSOP Samarinda Buka Suara
-
6 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Nyaman dengan Kapasitas Penumpang Sekelas Innova
-
Kunci Jawaban Menghitung Volume untuk SD Kelas 4, Beserta Contohnya
-
5 City Car Bekas 50 Jutaan Non-Toyota, Pilihan Anak Muda yang Ingin Bergaya