SuaraKaltim.id - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Timur berharap dua wilayah, yakni Kabupaten Mahakam Ulu dan Kabupaten Panajam Paser Utara, segera masuk dalam zona hijau dengan sisa pasien Covid-19 kurang dari lima orang.
"Untuk Mahakam Ulu hanya tersisa tiga orang pasien Covid-19, sedangkan di Panajam Paser Utara empat orang, mudah-mudahan dua wilayah tersebut segera nol kasus," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak di Samarinda, Rabu (20/10/2021).
Andi mengatakan secara keseluruhan pasien Covid-19 yang masih menjalani perawatan di Kaltim sebanyak 321 orang dengan sebaran terbanyak di Kota Balikpapan 86 orang.
Pasien lainnya tersebar di Bontang 60 orang, Kutai Barat 45 orang, Berau 39 orang, Samarinda 32 orang, Kutai Timur 29 orang, Kutai Kartanegara 14 orang dan Paser sembilan orang.
Menurut Andi dari 10 wilayah di Kaltim, empat wilayah dalam status zona kuning, empat wilayah zona oranye dan dua wilayah lainnya, yakni Balikpapan dan Bontang masih menyandang status zona merah.
Dia mengatakan pada perkembangan kasus harian Rabu (20/10) ada tambahan kasus terkonfirmasi positif 18 orang dan tambahan kasus sembuh 42 orang.
Dengan adanya tambahan kasus baru tersebut menjadikan akumulasi kasus positif di Kaltim sebanyak 157.698 kasus, sedangkan yang telah dinyatakan sembuh 151.941 kasus.
Andi menambahkan untuk kasus meninggal dunia masih mengalami kenaikan dua orang dan menjadikan total keseluruhan kasus meninggal dunia Covid-19 mencapai 5.436 orang.
"Kami tetap mengimbau kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, ingat penyebaran virus masih terjadi dan perlu kewaspadaan kita semua," ujar Andi. (Antara)
Baca Juga: Update: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 912 Kasus, 16.376 Orang Masih Dirawat
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Mobil Bekas 7-Seater Nyaman untuk Pensiunan dan Lansia, Harga 100 Jutaan
-
Perputaran Uang dari Fesyen di Kaltim Tembus Rp2,79 M Sepanjang 2025
-
Kaltim Percepat Program Cetak Sawah Baru 20.000 Hektare
-
3 Mobil Keluarga Bekas dari Suzuki yang Irit, Kuat Nanjak dan Gesit di Tikungan
-
Lubang Tambang Lebih Dalam dari Sungai, DAS Kelai Berau di Ambang Bencana