SuaraKaltim.id - Mitra Kukar membuka putaran kedua Liga 2 dengan hasil minor. Berjumpa PSBS Biak di Stadion Batakan, Rabu (3/11), tim kebanggaan publik Kutai Kartanegara dipaksa tumbang 1-2.
Dua gol kemenangan PSBS Biak dicetak oleh Jeam Kelly Srayer pada menit 13 dan Avarelly Gustavo pada menit 39. Naga Mekes, julukan Mitra Kukar sejatinya berpeluang menyamakan skor, setelah mendapat hadiah penalti pada menit 26.
Sayang sepakan Agus Santoso mampu ditepis penjaga gawang PSBS Biak Dedi Haryanto. Mitra Kukar baru bisa memperkecil kedudukan pada menit babak dua lewat sontekan Sugianto pada menit 47.
Kekalahan atas Cendrawasih Kuning, julukan PSBS Biak, membuat Mitra Kukar turun ke peringkat empat klasemen sementara Grup D, dengan tujuh poin.
Bagi PSBS Biak, tambahan tiga poin membuat mereka menyodok ke peringkat tiga dengan koleksi delapan poin. Terlepas dari hasil pertandingan, pelatih Mitra Kukar Asep Suryadi tetap memuji permainan yang ditunjukkan anak asuhnya.
Apalagi, secara permainan, anak asuhnya dia sebut lebih unggul. Malahan, Anindito Wahyu cs mendominasi jalannya laga.
"Sayang penalti babak pertama tadi tak masuk. Jika masuk ceritanya pasti berbeda. Kami juga mampu menguasai permainan dan menghasilkan banyak peluang, sayang hanya satu yang berhasil masuk gawang," terangnya.
Pelatih PSBS Biak Eka Raga Ghalih tak ragu melontarkan pujian atas performa yang ditunjukkan anak asuhnya saat duel kemarin.
Kendati sempat terkendala persiapan, para pemain disebut Eka mampu tampil penuh motivasi. Di sisi lain, dia juga bangga dengan permainan disiplin yang dipraktekkan oleh Patrias Rumere cs.
Baca Juga: Hasil Liga 2: Persijap Jepara Akhirnya Petik Kemenangan Perdana Usai Jungkalkan HWFC
"Apresiasi bagi seluruh pemain yang mampu tampil disiplin dan menjalankan taktik sesuai rencana," ungkapnya.
Dua gol yang berhasil dijaringkan tadi, kata Eka merupakan buah dari skenario yang sudah disiapkan saat sesi latihan kemarin. Keberhasilan membungkam Mitra Kukar juga jadi modal berharga sebelum jumpa Persiba Balikpapan pada pekan depan.
"Apalagi Persiba adalah tim yang kuat sekaligus tuan rumah, tentu kemenangan ini jadi bekal bagus," tandasnya.\
Kontributor: Setiawan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 Mobil Bekas Andalan Toyota: Bandel, Irit dan Bertenaga Pilihan Keluarga
-
Kunci Jawaban Soal Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat Kelas VII Halaman 20
-
5 Mobil Bekas buat Rombongan Muat hingga 9 Orang, Harga di Bawah 100 Juta
-
5 Mobil Bekas 7-Seater Nyaman untuk Pensiunan dan Lansia, Harga 100 Jutaan
-
Perputaran Uang dari Fesyen di Kaltim Tembus Rp2,79 M Sepanjang 2025