SuaraKaltim.id - Kecelakaan maut yang melibatkan Vanessa Angel dan Febri Andriansyah di Tol Nganjuk arah Surabaya, Jawa Timur (Jatim) diduga karena sopir mengantuk.
Hal itu dikatakan oleh Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Latif Usman. Ia menyampaikan Vanessa dan suami duduk di sisi kiri mobil. Keduanya mengalami luka parah.
"Kebetulan memang yang luka parah itu sebelah kiri suaminya duduk depan, Vanessa Angel belakangnya," ujarnya dilansir dari Suara.com, Kamis (4/11/2021).
Ia memastikan kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan suami karena sopir mobil mengantuk. Sang sopir membanting stir ke kiri hingga menabrak pembatas Jalan Tol Nganjuk.
"Karena sopir ngantuk banting ke kiri nabrak pembatas tol sebelah kiri," katanya.
Kecelakaan Maut Vanessa Angel di Tol Nganjuk
Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Gatot Repli Handoko sebelumnya menyebut jenazah Vanessa dan suaminya telah dibawa ke RS Bhayangkara Surabaya.
Sedangkan, tiga korban luka lainnya termasuk anak dari Vanessa dilarikan ke RS Kertosono Nganjuk.
"Tiga orang luka dibawa ke RS Kertosono Nganjuk. Dua orang meninggal dunia dibawa ke RS Bhayangkara Surabaya," ucapnya.
Baca Juga: Ashanty Berduka Vanessa Angel Meninggal Kecelakaan: Innalillahi
Vanessa dan suaminya diketahui tewas dalam kecelakaan di Tol Nganjuk arah Surabaya. Beredar di media sosial foto mobil Mitsubishi Pajero Sport putih yang ditumpangi Vanessa dan suami.
Dalam foto yang diterima suara.com terlihat mobil tersebut mengalami kerusakan cukup parah pada bagian depan dan samping kiri.
"Penumpang meninggal dunia atas nama Febri Andriansyah dan Vanessa Adzania," jelas Gatot.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga
-
3 Pilihan Mobil Listrik 7-Seater, Tenaga Maksimal buat Keluarga Besar
-
Jalan Nasional Kutai Barat-Mahulu Rusak, Gubernur Kaltim Desak Perbaikan
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim