SuaraKaltim.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan bakal berkemah di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Bahkan kabar tersebut bisa dipastikan jadi lantaran sudah ada konfirmasi dari pihak Istana Negara soal tanggal menginapnya.
Yah, tanggal menginapnya orang nomor satu di IKN itu ialah pada 13 sampai 15 Maret 2022. Segudang persiapan pun sudah dilakukan Pemprov Kaltim untuk membuat rencana itu bisa berjalan lancar.
Dari media sosial (Medsos) Instagram, beredar video beberapa kendaraan pejabat serta aparat melintas di jalanan yang diduga menuju ke IKN Nusantara. Tak hanya itum helikopter juga disebut lalu lalang di langit Penajam Paser Utara (PPU).
Akun informasi @penajamterkini_net mengunggah video berdurasi beberapa detik itu. Admin memberikan keterangan dalam videonya yang mengatakan bahwa kawasan IKN selalu terlihat nampak ramai.
"Kawasan IKN Selalu terlihat nampak ramai nih, banyak kendaraan pejabat serta aparat yang melintas, serta beberapa helikopter juga nampak selalu lalu lalang, apakah persiapan sambut kemah Presiden ya?," tanyanya, dikutip Sabtu (12/3/2022).
Ia juga memberikan tanggapan lain dari keterangan tulisnya. Ia mengatakan bahwa perkemahan Jokowi bersama rombongan juga diikuti oleh beberapa tokoh adat di Bumi Mulawarman.
"Melansir dari berbagai media jika dalam waktu dekat ini Pak @jokowi rencananya akan berkemah di Ibu Kota Negara Nusantara. Diduga kesibukan yang nampak terlihat di Kawasan IKN berkaitan atas rencana kedatangan beliau untuk berkemah dan berjumpa para tokoh adat di Kalimantan Timur. Para Gubernur turut diundang kemah bersama presiden, diantaranya Gubernur Kaltim, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Utara," jelasnya.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan tersebut lantas memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang justru berkomentar soal kelangkaan dan harga minyak goreng yang mahal. Dengan harapan, ketika komentar tersebut ditanggapi oleh Presiden Jokowi, harga minyak akan turun.
Baca Juga: Video Viral Kotak Amal Masjid Hasil Curian Tergeletak di Sawah, Polisi Jember Buru Pelaku
Ada juga yang berkomentar soal jalanan berlubang di sekitar wilayah tersebut. Mereka ingin jalanan itu bisa dilewati Presiden Jokowi agar bisa segera diperbaiki.
Berita Terkait
-
Viral Warga Tak Minta Selfie Saat Gibran Lewat, Netizen: Pantesan Suka Pergi ke SMP
-
Warga Tewas Usai Ditembak Oknum Aparat, Susi Pudjiastuti Sentil Isu Tambang Ilegal: Tutup!
-
Iklan Esemka Tahun 2012 Viral Lagi, Netizen: Satu Negara Kena Prank
-
Viral! Warga Sweeping Warung Saat Ramadan, Netizen Geram dengan Aksi Perusakan
-
Tak Respons soal Penundaan Pengangkatan CPNS, Instagram Gibran Digeruduk: Seribut Ini Nggak Dengar?
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Lapas Bontang Akui Narapidana Meninggal dengan Luka, Investigasi Berlanjut
-
Beda Pemandangan Pulau Jawa dan Kalimantan dari Atas Langit, Netizen: Yang Asli Ada Sawitnya
-
Kebijakan Baru! Golden Visa IKN Kini Bisa Diajukan dengan Investasi Mulai US$5 Juta
-
Benarkah Daus Meninggal Karena Penyakit? Keluarga Curigai Dugaan Penyiksaan di Lapas