SuaraKaltim.id - Borneo FC nampaknya siap menghadapi kompetisi liga 1 musim 2022/2023. Musim ini tim asal Kota Tepian ini tak banyak melakukan perombangkkan.
Meski begitu, dengan mengontrak mantan pelatih Persiba Balikpapan, Milomir Seslija, Pesut Etam menargetkan diri bisa menembus papan atas atau lebih baik dari musim kemarin di peringkat 6 akhir klasemen.
Melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Senin (16/5/2022), ada beberapa pemain yang didatangkan tim kesayangan warga Samarinda, di antaranya mantan kiper Dewa United, Shahar Ginanjar. Lalu mantan gelandang PSS Sleman, Misbakus Solikin. Termasuk mantan bek Persita Tanggerang, Agung Prasetyo.
Ada pula striker muda Taufany Muslihuddin yang berseragam Mitra Kukar di liga 2. Kembalinya bek naturalisasi Diego Michiels dari Arema FC. Serta mantan striker Persita Tanggerang Ahmad Nur Hardianto.
Kemudian yang cukup menyita perhatian publik pecinta sepak bola nasional adalah bergabungnya gelandang naturalisasi Stefano Lilipaly. Mantan pemain Bali United itu bahkan dikontrak 2 musim oleh manajemen Borneo FC.
Kehadiran pemain berdarah Belanda itu diharapkan mampu mengangkat prestasi Borneo FC. Apalagi, Fano sapaan akrabnya, berperan besar dalam 2 koleksi Piala Liga 1 Serdadu Tridatu.
Satu pemain asing yang direkrut yakni pemain asal Brasil, Matheus Pato yang sebelumnya berseragam Daejeon Citizen dan Fluminense.
Sementara ada 6 pemain yang dilepas yakni kiper Gianluca Pandeynuwu yang kabarnya bergabung dengan Persis Solo. Bek kanan Marckho Sandy, yang juga kabarnya bergabung dengan PSS Sleman.
Striker gaek Boaz Salossa, stopper Safrudin Tahar, gelandang serang Wawan Febrianto yang gabung dengan PSIS Semarang, serta serta asing Francisco Torres.
Baca Juga: Presiden Bayern Tegaskan Robert Lewandowski Tetap Bertahan Musim Depan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 Mobil Bekas buat Rombongan Muat hingga 9 Orang, Harga di Bawah 100 Juta
-
5 Mobil Bekas 7-Seater Nyaman untuk Pensiunan dan Lansia, Harga 100 Jutaan
-
Perputaran Uang dari Fesyen di Kaltim Tembus Rp2,79 M Sepanjang 2025
-
Kaltim Percepat Program Cetak Sawah Baru 20.000 Hektare
-
3 Mobil Keluarga Bekas dari Suzuki yang Irit, Kuat Nanjak dan Gesit di Tikungan