SuaraKaltim.id - Borneo FC akan menjamu Arema FC di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, pada gelaran liga 1 hari ini, Minggu (24/7).
Pesut Etam mengaku punya motivasi besar untuk mengalahkan Arema FC, seusai kegagalan meraih gelar Piala Presiden 2022.
"Usai gagal di Piala Presiden kami termotivasi untuk membuat perubahan di kompetisi. Saat ini ada banyak hal positif yang terjadi, khususnya untuk para pemain. Tentunya pada laga ini kami berharap bisa meraih hasil tiga poin," kata Pelatih Borneo FC Milomir Seslija di Stadion Segiri Samarinda, Sabtu.
Borneo FC gagal merahi gelar juara Piala Presiden 2022 karena kalah menghadapi Arema FC dengan agregat gol 1-0, hasil dari pertandingan final leg 1 (1-0) di Stadion Kanjuruhan, Malang, dan leg 2 (0-0) di Stadion Segiri Samarinda.
Milomir Seslija mengungkapkan para pemain dalam kondisi siap tempur, dan berharap bisa meraih kemenangan dalam pertandingan perdana Liga 1.
Milo mengharapkan dukungan suporter untuk membangkitkan semangat para pemain saat pertandingan, seperti halnya laga final Piala Presiden 2022.
"Kami harapkan para pemain juga lebih bersemangat dan menunjukkan penampilan terbaik mereka saat pertandingan," kata Milo.
Sayangnya pada laga tersebut, Milo mengaku punya masalah dengan kondisi belum maksimal sejumlah pemain inti, diantaranya Javlon dan Jonathan Bustos.
Dua pemain asing tersebut disebut Milo membutuhkan suntikan medis, bila tetap dipaksakan masuk dalam starting eleven.
Baca Juga: Pelatih PSIS Semarang Bongkar Borok Timnya Setelah Ditahan Imbang RANS Nusantara FC
"Bisa jadi mereka tidak diturunkan, tapi saya akan melihat kondisi terakhir mereka saat latihan," jelasnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Pelatih PSIS Semarang Bongkar Borok Timnya Setelah Ditahan Imbang RANS Nusantara FC
-
Hasil Lengkap Liga 1 Hari Ini: Madura United Pesta Gol, Persija Jakarta dan PSS Sleman Tersungkur
-
Hasil Lengkap Pertandingan Hari Pertama BRI Liga 1, Madura United Panen Gol, Persija Takluk, RANS Nusantara FC Full Senyum
-
Tak Hanya Gagal Menang, PSIS Semarang Juga Dihantui Kasus Peredaran Tiket Palsu
-
Main di Stadion Jatidiri, PSIS Semarang Ditahan Imbang RANS Nusantara FC 1-1
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Wali Kota Samarinda Minta Publik Waspada Informasi Parsial Terkait Probebaya
-
Tes Urine di Lambung Mangkurat, 42 dari 43 Warga Positif Narkoba
-
Di Ambang Ibu Kota Politik, IKN Fokus Perkuat Mental dan Integritas ASN
-
YJI Kaltim Bentuk Klub Jantung Remaja untuk Cegah Penyakit Sejak Dini
-
Bupati Kutim Warning KPC: Lahan Bekas Tambang Harus Jadi Sumber Ekonomi Baru