Scroll untuk membaca artikel
Bella
Sabtu, 20 Agustus 2022 | 05:30 WIB
Pelatih Borneo FC Milomir Seslija (tengah) bersama bek sayap Leo Guntara menghadiri jumpa pers di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Kamis (18/8/2022), sehari jelang menjamu Persebaya Surabaya untuk lanjutan Liga 1 Indonesia 2022-23. (ANTARA/Arumanto)

SuaraKaltim.id - Pelatih Borneo FC Milomir Seslija mengakui bahwa Persebaya Surabaya adalah lawan yang tangguh.

Untuk itu, dirinya pun mengaku puas puas usai Borneo FC meraih kemenangan tipis 2-1 saat menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat.

Milo mengungkapkan, ketangguhan Persebaya membuat timnya baru bisa memastikan kemenangan di menit akhir pertandingan.

"Pada babak awal kami tampil sedikit 'nervous' sehingga lawan bisa lebih berkembang dan banyak menciptakan peluang," kata Milo di Stadion Segiri Samarinda, Jumat petang.

Baca Juga: Persita vs Persikabo Diwarnai Delapan Gol, Laskar Padjajaran Telan Kekalahan Perdana di BRI Liga 1

Memasuki babak kedua, lanjut Milo, para pemain tampil lebih percaya diri sehingga bisa mencetak gol pembuka, meski beberapa saat kemudian bisa disamakan lawan.

Milo mengaku gol Pato melalui bola set piece, memang sudah menjadi latihan rutin para pemain Borneo FC setiap harinya.

"C," kata Milo.

Dalam kesempatan tersebut, Milo juga mengklarifikasi tindakan Kei Herose di lapangan saat melakukan pelanggaran keras kepada pemain Persebaya Koko Ari Arya merupakan kejadian insidental dan bukan disengaja.

"Kei pemain yang bagus dan tidak dia sengaja mencederai pemain, itu murni kejadian di lapangan tidak ada faktor kesengajaan," kata Milo.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Gol David da Silva Bawa Persib Bungkam PSS Sleman di Maguwoharjo

Sementara itu pencetak dua gol Borneo FC Matheus Pato mengakui pertandingan menghadapi Persebaya merupakan laga yang sangat berat.

"Saya bersyukur karena Borneo bisa meraih hasil kemenangan dan saya juga sangat senang karena telah memberikan kontribusi gol untuk tim Borneo FC," jelas Pato. (antara)

Load More