SuaraKaltim.id - Publik dihebohkan dengan beredarnya video diduga ucapan satire dari seorang kakek yang diduga menyindir pemerintah setelah menaikan harga BBM bersubsidi. Video itu kekinian viral di media sosial.
Dilihat Selasa (6/9), dalam video yang diunggah akun Instagram, @fakta.id, lelaki tua yang mengenakan topi itu mengaku tidak masalah meski harga BBM melejit. Diduga peristiwa kakek yang diduga melempar jokes itu merupakan warga Cirebon.
"Assalamualikum Bapak Presidenku Pak Jokowi yang baik hati. Alhamdulillah BBM (Pertalite) naik Rp10 ribu, kecil bagi wong Cirebon sih. Mantab. Kalau bisa Rp25 ribu juga tenang baik, wong Cirebon gak kelaparan, hahaha," kata pria dalam video itu.
Dalam video itu, terlihat 2 pria lain yang mendampingi kakek tersebut melucu menanggapi soal kenaikan harga BBM. Sembari tertawa ngakak, kakek-kakek dalam video itu mengaku tetap mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dia pun mengaku masyarakat Cirebon tidak akan jatuh miskin hingga kelaparan jika Jokowi bisa menjadi presiden seumur hidup.
"Tetep dukung pak Jokowi, tiga periode, siap. Hahahaha. Masyarakat Cirebon dukung pak Jokowi. Kalau bisa selama-selama Presiden kita Pak Jokowi. Lanjutkan seumur hidup. Orang Cirebon gak takut kelaparan, asalkan Presidennya pak Jokowi, karena perhatian sama rakyat. Hahaha," ucap kakek itu sembari tertawa.
Beredarnya video jokes kakek itu menjadi perhatian netizen. Rata-rata netizen memuji kakek dalam video yang menyindir secara halus pemerintah.
Bahkan, ada netizen yang menganggap jika pria tua itu handal bermain kata-kata satire. Netizen lainnya merasa banyak yang terhibur dengan kritikan kakek-kekek dalam vieo itu.
" mantaaap," tulis akun @fan****.
Baca Juga: Sebelum Lengser, Jokowi Perintahkan Seluruh Proyek Strategis Nasional Rampung
"Tampan dan pemberani ," timpal akun @adi****.
"Bapak bapak pesatire handal wkwk," kata akun @rbe****.
"Mantap bapak....luar biasa," tulis akun @pra****.
"Sarkas atau seriusan ini," kata akun @ach****.
"Mewakili jokes si bapak," tulis akun @reyt_19
"Ketawanya ngeledek," kata akun @uki****.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Wamendagri Dorong Kepala Daerah Bangun Ekosistem Inovasi Berbasis Riset
-
DPR Dukung Pemerataan Jalan di Kaltim, Dorong Akses Mudah Menuju IKN
-
TNI AU Naik Kelas, A400M Bawa Indonesia ke Liga Mobilitas Strategis Regional
-
Gibran Dorong Percepatan Pembangunan Papua Lewat Dua Lembaga Khusus
-
Cak Imin: Pemutihan Tunggakan BPJS Kesehatan Dimulai Akhir Tahun Ini