SuaraKaltim.id - Pria paruh baya berinisial SS (45) di Kecamatan Muara Wahau, Kutai Timur (Kutim) diciduk polisi atas kepemilikan narkotika jenis sabu seberat 4,51 Gram.
Kapolres Kutim, AKBP Anggoro Wicaksono melalui Kapolsek Muara Wahau, AKP Asriadi membenarkan adanya pengamanan tersebut.
“Dia seorang pengangguran, kami amankan di rumahnya berdasarkan hasil dari laporan masyarakat sekitarnya,” ucapnya, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Rabu (21/9/2022).
Mulanya Polsek Muara Wahau mendapat laporan bahwa akan terjadi transaksi narkotika di rumah SS, di Jalan Mersawa, Desa Persiapan Jabdan, Senin (19/9/2022).
Baca Juga: Praktikkan Cara Menangkap Ular, Pria Ini Berakhir Apes
Untuk memastikan laporan tersebut, Polsek Muara Wahau langsung melakukan pengecekan.
“Pukul 18.00 Wita, kami mendapati laki-laki berinisial SS yang sedang berada di belakang rumahnya dengan gerak-gerik mencurigakan,” imbuhnya.
Polisi langsung melakukan penggeledahan dan menemukan satu bungkus rokok di tangan kiri SS. Saat dibuka, ternyata di dalamnya berisikan 2 poket narkotika jenis sabu-sabu.
“Di dalamnya ada 2 poket masing-masing dibungkus dengan kertas tisu berwarna putih dengan total berat 4,51 gram,” terangnya.
Kepada polisi, SS mengaku sabu tersebut adalah miliknya. Petugas juga menyita timbangan elektrik, uang senilai Rp 399 ribu yang diduga hasil penjualan, beberapa lembar plastik dan beberapa sedotan plastik.
Baca Juga: Gugat Polisi, Tersangka Kasus Narkotika di Mojokerto Protes Soal BB Sabu
“Atas temuan tersebut pelaku dan berbagai barang buktinya diamankan ke Polsek Muara Wahau untuk diproses secara hukum lebih lanjut,” tandasnya.
Berita Terkait
-
Skandal Kim Soo Hyun Bikin Publik Geram: Aktor Pria Mudah Bangkit Tapi Aktris Dibantai Habis!
-
Koja Jakut Gempar! Pria Bertato Ditemukan Tewas Mengambang di Got
-
Viral Waria Salat Tarawih di Tengah Jamaah Pria: Pasti Hatinya Bergejolak
-
Bawa Ransel Isi Sabu 14 Kg dan 6.800 Butir Ekstasi, DK Balik Lagi ke Bui
-
Rekam Jejak Riza Nasrul Falah, Ketua Bawaslu Bandung Barat Ngaku Khilaf Diciduk Pesta Sabu: Awalnya Mau Beli Galon!
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Lapas Bontang Akui Narapidana Meninggal dengan Luka, Investigasi Berlanjut
-
Beda Pemandangan Pulau Jawa dan Kalimantan dari Atas Langit, Netizen: Yang Asli Ada Sawitnya
-
Kebijakan Baru! Golden Visa IKN Kini Bisa Diajukan dengan Investasi Mulai US$5 Juta