SuaraKaltim.id - Satu rumah warga ambruk dan beberapa alami kerusakan berat akibat diterjang angin kencang yang terjadi kawasan pesisir Kelurahan Klandasan Ulu, Balikpapan Kota. Satu rumah ambruk dialami Sudirman (41) warga di RT 05, Gang Selewangan, Jumat malam (18/11/2022).
Kejadian diperkirakan pukul 20.00 wita. Dari kejadian satu penghuni yakni Sudirman mengalami luka akibat tertimpa material seng rumah namun warga hanya mengalami luka tergores/ringan. Akibatnya dia harus mengungsi ke rumah saudaranya.
“Luka satu orang saja. Alhamdulillah tidak parah pak sudah ditangani,” ujar Lurah Klandasan Ulu, R Novi Invani ketika dihubungi, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Minggu (20/11/2022).
Kepala Pelaksana BPBD Balikpapan Silvia Rahmadina mengatakan berdasarkan informasi dari BMKG, fenomena yang terjadi bukanlah angin puting beliung namun angin kencang yg durasinya singkat dikarenakan ada hempasan dari awan CB, istilahnya downbrust.
Baca Juga: Cobain WC Viral Ayu Ting Ting, Hesti Ngakak: Konsepnya Saling Bertatap
Akibat dampak cuaca ekstrem ini, puluhan rumah di Kelurahan Klandasan Ulu terutama di kawasan pesisir mengalami kerusakan. Kerusakan rumah bukan hanya dialami warga yang tinggal di Rt 5 saja tapi juga di RT 3, RT 4, RT 6 dan RT 27, RT28 dan RT 30, RT 41, RT42, serta RT45.
Data sementara BPDB Kota dari laporan di lapangan/ketua RT menyebutkan kerusakan rumah yang dialami warga relatif ringan, sedang hingga berat/parah.
“RT 3 rumah rusak ringan 2 rumah (Rusak bagian atap) 2 KK 6 Jiwa. RT 4 rumah Rusak ringan 17 rumah (rusak ringan bagian atap)17 KK 42 jiwa, RT 5 rumah rusak 7 rumah (1 roboh dan 6 atap mengalami kerusakan ringan) 15 KK 33 jiwa, RT 6 rumah Rusak ringan 4 rumah ( rusak bagian atap) 4 KK 10 jiwa, RT 27 rumah rusak ringan 11 rumah ( Rusak bagian atap) 12 KK 45 jiwa, dan RT 28 rumah rusak ringan 1 rumah ( Rusak bagian atap) 1 KK 5 jiwa,” bebernya.
Selain itu, kerusakan ringan rumah warga, dilaporkan pula ada kerusakan berat di Rt 30 Klandasan Ulu. Dari 7 rumah, dua diantaranya mengalami kerusakan berat.
”Dua rusak berat 5 rusak ringan, rusak bagian atap 11 KK 20 Jiwa. Lalu di Rt 41 rumah Rusak 12 Rumah ( 8 Rusak Berat 4 Rusak Ringan) rusak bagian atap 17 KK 62 Jiwa, RT 42 rumah rusak 11 rumah ( 7 rusak berat 5 rusak ringan) Rusak bagian atap 17 KK 40 Jiwa. Kemudian RT 45 rumah rusak 9 rumah ( 2 Rusak Berat 7 Rusak Ringan) rusak bagian atap 12 KK 46 Jiwa,” jelasnya.
Pihaknya meminta warga untuk waspada dan hati-hati terhadap cuaca ekstrem termasuk hujan deras disertai angin kencang.
“Kita himbau untuk waspada dan lakukan pembenahan atap-atap rumah,” ujarnya.
Beberapa hal ini layak dilakukan pada atap rumah yakni peletakan penutup atap atau genteng yang sudah bergeser dari tempat seharusnya. Mengganti segera material genteng atau penutup atap lain yang sudah aus termakan usia dan lapisi penutup atap yang terbuat dari beton dengan pelapis kedap air sebagai pertahanan tambahan.
Berita Terkait
-
Rumah Sakit Swasta Indonesia Mengalami Pertumbuhan Pesat, Fokus pada Transformasi Layanan Kesehatan
-
Janji Ikang Fawzi Jalankan Wasiat Marissa Haque: Sesuai Selera Istriku!
-
Jendela Krisis Iklim Lewat Musik, Album Sonic/Panic Vol. 2 Resmi Dirilis di Ubud, Bali
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Tewas di Pohon Warga, Staf RS di Lombok Timur Akhiri Hidup Diduga karena Asmara
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Survei Poltracking: Isran Noor-Hadi Mulyadi Unggul dengan Elektabilitas 52,9%
-
Stadion Aji Imbut Riuh, Kampanye Rudy-Seno Dimeriahkan Ribuan Pendukung
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Fokus Kawal Suara di Kukar, Tim Isran-Hadi Optimistis Menang