SuaraKaltim.id - 12 titik panas terdeteksi di Provinsi Kalimantan Timur. Pihak terkait diharapkan segera melakukan penanganan akan pengamatan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Balikpapan ini.
Adapun titik panas tersebut terpantau muai dini hari kemarin.
"Sebanyak 12 titik panas tersebut terpantau hari ini mulai pukul 01.00 Wita hingga 17.00 Wita," ujar Koordinator Bidang Data dan Informasi Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan BMKG Kota Balikpapan Diyan Novrida, Jumat (9/12/2022).
Soal titik panas yang mulai terdeteksi ini sudah disampaikan ke instansi terkait, terutama kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kaltim maupun kabupaten.
Sedangkan Lima hari sebelumnya sudah terdeteksi sebanyak 17 titik panas yang tersebar di dua kabupaten.
Hal ini langsung diinformasikan kepada pihak terkait sehingga titik panas tersebut padam setelah dilakukan penanganan.
Sedangkan 12 titik panas yang terpantau hari ini berada di titik koordinat berbeda, meskipun ada yang masih di kecamatan maupun kabupaten yang sama.
Semua pihak diminta waspada karena kemungkinan api yang bisa memicu kebakaran.
Masyarakat diimbau tidak membuang puntung rokok sembarangan, tidak melakukan pembakaran saat mengelola lahan, dan hal lain untuk menghindari titik panas maupun kebakaran hutan dan lahan.
Sementara itu, sebanyak 12 titik panas dideteksi pada Jumat tersebar di empat kabupaten, yakni Kabupaten Paser terdeteksi 4 titik panas, Kutai Barat dan Kutai Kartanegara masing-masing 1 titik, dan Kabupaten Kutai Timur terdeteksi 6 titik panas.
Rinciannya adalah titik panas yang terpantau di Kutai Barat berada di Kecamatan Dilangputi, di Kutai Kartanegara di Kecamatan Muara Jawa yang keduanya memiliki tingkat kepercayaan menengah.
Di Kutai Timur terdeteksi 6 titik panas yang tersebar di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Busang dan Teluk Pandan masing-masing ada 1 titik, kemudian Kecamatan Rantau Pulung terdeteksi 4 titik panas yang semuanya memiliki tingkat kepercayaan menengah.
"Untuk 4 titik di Kabupaten Paser tersebar di empat kecamatan, yakni Kecamatan Batu Engau, Batu Sopang, Long Kali, dan Kecamatan Muara Komam dengan tingkat kepercayaan sedang serta menengah," kata Diyan. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Waspada! BMKG Prediksi Jabodetabek Dikepung Hujan Petir Hingga Siang Nanti
-
Curah Hujan Masih Tinggi, BMKG Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta hingga 22 Januari
-
Kebocoran Gas Diduga Picu Kebakaran Pabrik Tahu di Pesanggrahan
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Merata, Warga Diimbau Waspada
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Sejumlah Wilayah Indonesia hingga Akhir Januari 2026
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Menghitung Volume untuk SD Kelas 4, Beserta Contohnya
-
5 City Car Bekas 50 Jutaan Non-Toyota, Pilihan Anak Muda yang Ingin Bergaya
-
Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
-
4 Mobil Kecil Bekas Irit dengan Fitur Canggih, Pilihan Anak Muda
-
6 Model Toyota Avanza Bekas Favorit Keluarga, Referensi Mobil Hemat Biaya