SuaraKaltim.id - Seorang siswa SMP menjadi sasaran aksi pelamparan cairan misterius saat berjalan kaki. Mirisnya, tiga orang pelaku penyiraman cairan misterius itu diduga adalah pelajar sekolah lain.
Peristiwa penyiraman cairan misterius itu sempat terekam kamera pengawas atau CCTV dan kini viral setelah videonya beredar di media sosial. Dalam rekaman CCTV itu, tampak pelaku berjumlah tiga orang dengan berboncengan satu motor.
Saat peristiwa itu terjadi, korban dan rekannya sedang berjalan kaki. Namun, tiba-tiba ada tiga pelaku yang berboncengan menyiram cairan misterius kepada korban. Tampak, satu dari dua pelajar yang menjadi sasaran teror pelemparan itu terlihat kesakitan sambil berlari menuju ke pemukiman warga.
Dilihat dalam video yang diunggah ulang akun @updateinfojakarta, disebutkan jika peristiwa penyiraman cairan misterius itu terjadi di Jalan Asem Baris Raya, Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (24/01/2023) sore.
Baca Juga: Hendak Lecehkan Pelajar, Seorang Pria Diamankan Polisi Karawang
Berdasar keterangan dalam video itu, korban penyiraman cairan misterius itu disebut adalah pelajar SMPN 265 bernama Fathir.
"Akibat peristiwa ini, salah satu siswa yang bernama Fathir mengalami iritasi di mata dan matanya menjadi merah," demikian keterangan dalam video itu, dikutip Rabu (24/01/2023).
Beredarnya video aksi penyiraman cairan misterius yang menyasar siswa SMP itu menjadi sorotan publik. Bahkan, aksi penyerangan itu membuat netizen geram.
Video aksi tiga ABG yang menyerang siswa lain dengan cairan misterius itu dibanjiri komentar pedas hingga kecaman dari netizen.
"Ini udah kriminal. Tangkap pak polisi. Jangan kasih ampun," kecam akun @mo******.
Baca Juga: Pelajar Buka Jalan Mobil Damkar di Tengah Macet, Aksinya Banjir Pujian
"Bocah kemaren sore tapi katro, tangan kosong lah enggak usah pake apapun, mau tenar tapi katro," kata akun @to******.
"Penjarakan pak pol," timpal akun @ri******.
"Ya Allah... Orang pada jahat2 bgt sekarang.. Tega pada ga punya hati nurani.. Semoga Allah melindungi semua org yg ga usil sm org lain.. Aamiin YRA," kata akun @li******.
"Jangan dibela dengan alasan di bawah umur, pelajar kok begini si sekarang," tulis akun @ta*******.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
Strategi Bijak Sebelum Mengejar Impian Beasiswa Ke Luar Negeri
-
3 Acne Serum Mengandung BHA Ramah di Kantong Pelajar, Harga Rp25 Ribuan
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
3 Pelembab untuk Skin Barrier Ramah di Kantong Pelajar, Harga Rp40 Ribuan
-
Kisah Pelajar Jakarta Kecanduan Judol: Main Bareng Guru hingga Gadai BPKB Motor
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Emas Antam Terus Meroket, Hari Ini Seharga Rp1.498.000/Gram
-
Wakil Kepala Danantara Masih Rangkap Jabatan Dirut BUMN, Emang Boleh?
-
Media Arab: Gol Pertama Marselino Ferdinan Tidak Sah!
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
Terkini
-
Tim Hukum Rudy-Seno Laporkan Oknum Paslon 01 Atas Dugaan Politik Uang
-
Fokus Penanganan Stunting, PPU Lampaui Target Nasional dengan Penurunan 11,55 Persen
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
-
Bawaslu Temukan Pelanggaran Netralitas TAPPD, Pemkot Siapkan Tindak Lanjut
-
Bawaslu Bontang Tegaskan, Tuduhan Politik Uang Oknum RT Tidak Terbukti