Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Rabu, 15 Februari 2023 | 19:30 WIB
Andi Sri Juliarty. [Inibalikpapan.com]

SuaraKaltim.id - Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan terus berkoordinasi agar pasokan vaksin di Kota Minyak bisa dikirimkan. Terutama, jenis vaksin Sinophram.

Hal itu disampaikan Kepala DKK Balikpapan Andi Sri Juliarty belum lama ini. Dia mengatakan, jenis vaksin yang datang bukan spesifik.

“Vaksin yang datang spesifik bukan seperti Pfizer yang bisa dipakai untuk semua jenis, jadi itu indovac hanya untuk sinovac, sivivac ada 1000 dosis dab hanya untuk sinophram dan sinovac,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu (15/02/2023).

Menurut wanita yang kerap disapa Dio ini, untuk sekarang vaksin memang ada yang baru tiba di Balikpapan. Desakan itu dilakukan karena menurutnya, seluruh tim kesehatan di Balikpapan diprioritaskan untuk melakukan vaksin booster.

Baca Juga: Perkelahian Antar Pekerja, 1 Orang Tewas di Kilang Minyak Pertamina Balikpapan

"Karena kebutuhan teman-teman. Terutama pekerja, karena enggak bisa booster terutama yang dosis pertama dan kedua menggunakan sinopharm karena spesifik enggak boleh pakai pfrizer dan moderna," jelasnya.

Dia mengaku, ada ribuan dosis vaksin yang datang ke Balikpapan. Namun ada juga jenis vaksin yang belum tiba.

Seperti Pfizer. Jenis vaksin itu disebutnya masih belum tiba di Balikpapan. Lalu, ada Sivivac yang masih terus diminta pihaknya ke pusat.

Untuk diketahui, total kasus Covid-19 di Balikpapan yang baru per 14 Februari lalu mengalami penurunan. Rata-rata 7 hari hanya 217 saja.

“Ada 1000 dosis yang datang, sedangkan pfrizer kita sudah mintakan ke pusat dan sivivac,” pungkasnya.

Baca Juga: Sebanyak 10.000 Dosis Vaksin Pfizer Masih Tersedia di Kepri

Load More