SuaraKaltim.id - Tingkat pengangguran terbuka Kota Bontang menurun di 2022 kemarin. Hal itu berdasarkan perhitungan Badan Pusat Statistik (BPS) di mana angka pengangguran sebanyak 7.742 orang per Agustus di tahun tersebut.
Dibandingkan 2021 lalu, jumlah pengangguran di Bontang sebanyak 8.935 orang. Artinya, jumlah penurunan angka pengangguran di Kota Bontang sebanyak 1.193 orang.
Kepala BPS Bontang Widiantono mengatakan, faktor utama dalam menurunnya angka pengangguran ialah meningkatnya lapangan kerja pasca Covid-19. Apalagi di Bontang pada 2022 lalu angka pencari kerja mencapai 99.150 orang. Meningkat sebanyak 9.079 orang dibanding Agustus 2021 lalu.
Sejalan dengan kenaikan jumlah angkatan kerja, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) mengalami kenaikan sebesar 5,45 persen poin menjadi 72,08 persen.
Selain itu, sebagai wilayah industri memang jumlah lowongan kerja juga sepanjang 2022 lalu meningkat dengan pesat.
"Data pengangguran sesuai dengan data survei angkatan kerja nasional. Panduannya juga jelas. Menurun juga karena kebutuhan kerja meningkat," kata Widianto, dikutip dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (21/02/2023).
Kendati demikian secara presentase, Bontang masih menduduki posisi pertama tingkat penganggurannya di Kaltim. Yaitu, 7,81 persen.
Disusul Kota Balikpapan 6,90 persen, Samarinda 6,78 persen, lalu Kutai Timur (Kutim) 6,48 persen. Tetapi katanya, jumlah penurunan angka pengangguran di Bontang di 2022 termasuk yang paling signifikan dibanding 9 kabupaten dan kota di Kaltim.
Dalam metode pengambikan sampling, BPS Bontang memiliki dua cara sesuai dengan ISLS 19, dan ISLS 13.
Baca Juga: Basri Rase Habiskan Rp 450 Juta Buat Perjalanan ke Eropa, Ngapain?
"Jadi sudah jelas indikator yang ditentukan. Pengangguran tahun ini turun. Semoga terus bertahan. Apalagi penggalakan program pariwisata. Jadi banyak warga yang juga menjadi kelompok UMKM," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Angka Pengangguran Tinggi, LaNyalla: Perlu Treatment Khusus Tingkatkan Ekonomi dan Serapan SDM
-
Mengeluh Tak Dinafkahi Ferry Irawan, Mertua Sebut Semula Venna Melinda Terima Putranya Apa Adanya
-
Ibu Ferry Irawan Ngaku Sudah Ingatkan Venna Melinda Jika Anaknya Tak Punya Kerja: Kenapa Pengangguran Suka KDRT?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi