SuaraKaltim.id - Keponakan Prabowo, Rahayu Saraswati merasa heran bahwa pamannya dituding keturunan China. Saat hadir di YouTube Macan Idealis pada Selasa 19 Desember 2023, Rahayu Saraswati membantah tudingan tersebut.
“Saya aja sampai sekarang ga tahu China nya dari mana, kalo beliau (ayah Prabowo) kan ini dari Banyumas,” Kata Rahayu Saraswati, dilansir dari YouTube Macan Idealis via hops.id.
Rahayu kemudian menjelaskan asal usul keluarga ayahnya dan Prabowo Subianto. Ia mengetahui keduaya berdarah Manado dan Banyumas.
“Jadi kalo Pak Prabowo itu kaya ayah saya setengah Manado stengah Banyumas,” ucapnya.
“Ayah saya justru jauh lebih sipit dibanding Pak Prabowo,” sambungnya.
Sementara mata sipit dari keluarganya diyakini berasal dari Manado.
“Saya juga sangat sipit ya, tapi ini kayanya dari manadonya gitu loh, jadi dari keluarga sigar kami, yaitu banyak dari keluarga kami yang keliatan kaya china,” ujarnya.
“Kita ga ada bukti, karena jaman dulu susah ga ada recording silsilah,” lanjutnya.
Untuk diketahui Prabowo memiliki latar belakang bangsawan Jawa dan ayahnya Prof Dr Soemitro Djojohadikoesoemo merupakan seorang ekonom dan politikus yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Momen Prabowo Subianto Larang Pendukung Angkat 2 Jari di Makam Bung Karno
Ia dikenal memiliki murid yang banyak berhasil menjadi menteri pada era Presiden Soeharto, seperti JB Sumarlin, Ali Wardhana, dan Widjojo Nitisastro.
Sementara kakeknya, Margono Djojohadikusumo merupakan pendiri dari Bank Negara Indonesia pemimpin pertama Dewan Pertimbangan Agung Sementara dan Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia.
Berita Terkait
-
Prabowo Tidak Peduli Palestina? Kritik Analis Celios soal RI Gabung Dewan Perdamaian
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Jeck, Bayi Orang Utan Kutim yang Diselamatkan dari Kebun Sawit
-
5 Mobil Bekas Bodi Bongsor Murah dan Fungsional, Siap Angkut Rombongan
-
5 Mobil Bekas untuk Keluarga dengan Biaya Operasional Rendah
-
Kolaborasi Merawat Bentang Alam Wehea-Kelay untuk Mitigasi Perubahan Iklim
-
5 Mobil Bekas Andalan Toyota: Bandel, Irit dan Bertenaga Pilihan Keluarga