SuaraKaltim.id - Viral beredarnya video detik-detik penyelamatan tim SAR pada seorang nelayan yang terjebak dalam pusaran air laut di Pantai Timur, Alor, Nusa Tenggara Timur.
Aksi menegangkan itu diunggah melalui Instagram @kabarnegri pada Minggu (19/4/2022). Terlihat seorang nelayang mengambang berputar-putar dalam pusaran laut, berusaha diselamatkan oleh Tim SAR Alor.
Petugas berseragam orange itu, kemudian melemparkan tali kepada nelayan yang masih terjebak dalam pusaran air laut. Perlahan kapal didekatkan pada nelayan, kemudian nelayan pun ditarik ke atas kapal.
Beruntung, kejadian itu cepat diketehui dan ditindaklanjuti oleh Tim SAR Alor. Sehingga nelayan yang terjebak dalam pusaran air laut itu, bisa tersematkan.
Baca Juga:Aksi Kuli Sawit Lewati Jembatan Sebatang Kayu Ini Bikin Ngeri: 'Pembalap Saja Kalah'
Tanggapan warganet
Mengetahui unggahan video heorik itu, menuai tanggapan dari banyak warganet dan turut bersyukur atas selamatnya nelayan. Bahkan beberapa warganet ikut membantu menjelaskan penyebab terjadinya pusaran air laut.
"Alhamdulillah masih diberi umur panjang," tulis @abi***
"Alhamdulillah selamat, tim SAR gercep, info dong bisa terjadi pusaran air kenapa? Apa karena lempeng di bawah laut?" tulis @ad***
"Alhamdulillah semoga seluruh tim selalu diberikan kesehatan dan rezeki yang lancar Aamiin," tulis @mac***
Baca Juga:Ustaz Abdul Somad Pakai Baju 'KPK': Yang Dijemput, Dijamin Tidak Kembali
"Pusaran air laut terjadi karena adanya pertemuan arus air dari beberapa arah, sehingga menyebabkan terjadinya pusaran air," tulis @naz***
Kontributor: Sekar Wati