SuaraKaltim.id - Sebuah video seorang anggota polisi yang melaksanakan salat di area konser musik membuat netizen takjub. Peristiwa seorang polisi yang salat dalam posisi membelakangi orang-orang yang berkerumun di depan sebuah panggung konser musik.
Dilihat Senin (29/8), dalam video akun Instagram, @fakta.indo, disebutkan lokasi konser musik itu berada di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim).
Penampakan polisi yang salat di tengah-tengah konser itu direkam oleh salah satu pengunjung di tempat duduk tribun stadion. Dalam video terlihat polisi itu tetap khusyuk menunaikan salat meski banyak orang wara-wiri di lokasi konser musik.
Beredarnya video polisi salat di tengah konser musik menjadi sorotan netizen. Sebab, video viral polisi salat di lokasi konser itu terjadi di saat masyarakat sedang menyoroti kasus Irjen Ferdy Sambo yang menjadi dalang pembunuhan berencana terhadap anak buahnya, Brigadir J.
Baca Juga:Gegara Blokir Jalan saat Demo di DPR, Massa HMI dan Polisi Terlibat Bentrok
Namun, banuak netizen yang memuji polisi karena tetap bisa menunaikan salat meski sedang bertugas di lapangan. Ada juga netizen yang menyayangkan penonton konser yang merekam video polisi tersebut saat menunaikan salat di dekat panggung konser.
Selain itu, netizen lainnya turut mempertanyakan apakah tidak ada musala di acara konser sehingga polisi itu menunaikan salat di luar ruangan hingga banyak disorot penonton konser.
"Masha Allah," tulis akun @agu*****.
"Sehat selalu pak," kata akun @dfr****.
"Mau dibilang caper atau apapun yang penting sholat, daripada yang tidak caper tapi tidak sholat?," tanya akun @saf****.
Baca Juga:Tabrakan dengan Truk Tronton, Anggota Polsek Tualang Siak Kritis
"Masih ada yang baik kok," tulis akun @mah****.
- 1
- 2