SuaraKaltim.id - Sedikitnya 2,2 juta vaksin Covid-19 bakal digelontorkan pemerintah pusat ke Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) untuk menangani pandemi Virus Corona yang terjadi sejak delapan bulan terakhir.
Kepastian tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kaltim Padilah Mante Runa.
“Saat ini kami sudah mulai bekerja dengan melakukan pendataan masyarakat untuk penerima vaksin tersebut," katanya seperti dilansir Antara di Samarinda pada Senin (17/11/2020).
Bantuan vaksin tersebut rencananya akan disalurkan oleh Pemerintah Pusat pada Desember 2020 mendatang.
Baca Juga: Apakah Setelah Sembuh Orang Bisa Kembali Terinfeksi Covid-19?
Menurut rencana, vaksin tersebut akan disalurkan ke 10 kabupaten/kota di Kaltim dengan kuota yang disesuaikan pada besaran kasus di masing- masing wilayah
Klasifikasi masyarakat penerima vaksin untuk sementara sesuai petunjuk yakni pemerintah, TNI dan Polri, serta penerima bantuan iuran (PBI) usia 18-59 tahun.
"Saat ini Diskes memerlukan data dari kabupaten dan kota. Kalau data cepat diterima, maka akan lebih mudah merealisasikan vaksinnya,” sebutnya.
Ia berharap masyarakat turut mendukung program vaksinasi Covid-19, pasalnya tujuannya untuk memutus penularan Virus Corona.
Dia juga menambahkan, perkembangan kasus Covid-19 di Kaltim didominasi kasus sembuh, dan kini jumlahnya telah mencapai 14.285 atau 83,9 persen dari total 17.013 kasus positif.
Baca Juga: Sebanyak 1.034 Tenaga Medis Kota Malang Diprioritaskan Dapat Vaksin Covid
Meski demikian, Satgas Penanganan COVID-19 di Kaltim terus mengingatkan warga untuk tetap taat pada protokol kesehatan.
Berita Terkait
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Posko Arus Balik PKT di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Disambut Hangat Pemudik
-
PKT Buka Posko Mudik BUMN di Bandara Sepinggan
-
Pupuk Kaltim Fasilitasi 366 Pemudik Asal Bontang dan Samarinda
-
Siapkan Stok Pupuk Subsidi Lebih Dari 257 Ribu Ton, Pupuk Kaltim Dukung Ketahanan Pangan
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Langkah Perempuan Kaltim Menuju Mimpi: Pendidikan Gratis hingga S3
-
Waspada DBD! Kaltim Catat 1.375 Kasus Sejak Awal Tahun
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan