SuaraKaltim.id - Satu video rekaman yang menunjukan adanya ceceran uang setelah banjir melanda, menghebohkan jagat maya. Rekaman dalam video tersebut diketahui terjadi di Desa Plumbong, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang.
Dalam video itu, warga setempat dihebohkan dengan temuan uang pecahan Rp 50.000 dan Rp 100.000 yang tercecer di saluran irigasi.
Tayangan video yang viral tersebut salah satunya diunggah akun Instagram @manaberita pada Sabtu (21/11/2020). Menurut keterangan unggahan itu, uang yang berceceran ditemukan pada Jumat (20/11/2020) pagi.
Setelah dikumpulkan dan dihitung ternyata jumlah uang tersebut mencapai Rp 23 juta. Bahkan ada salah satu warga yang menemukan uang Rp 10 juta dalam satu ikatan uang kertas Rp 100.000-an.
Baca Juga: Viral Warga Temukan Uang Tercecer di Saluran Irigasi, Jumlahnya Rp 23 Juta!
Dilansir dari Solopos.com-jaringan Suara.com, pada video tersebut, terlihat warga beramai-ramai mendatangi area persawahan untuk menemukan uang yang tercecer di saluran irigasi.
Uang tersebut diduga milik salah seorang warga yang terbawa banjir yang terjadi pada Kamis (19/11/2020) malam. Uang tersebut kali pertama ditemukan Nur Khamid.
Kala itu, Nur Khamid yang merupakan petani setempat, berniat membersihkan saluran irigasi seusai dilanda banjir setelah hujan lebat.
Ketika membersihkan saluran irigasi, dia menemukan uang pecahan Rp 100.000 dan Rp 50.000 di saluran irigasi. Saat ditotal, temuan Khamid hampir mencapai Rp 10 juta.
Tak sampai di situ, ternyata temuan uang tidak hanya di saluran irigasi. Uang juga ditemukan berceceran di sawah yang berada dekat saluran tersebut.
Baca Juga: Heboh Video Warga Temukan Uang Puluhan Juta di Saluran Irigasi
Kepala Desa Plumbon Agus Arjito mengemukakan, ada sekitar 50 orang warga yang kemudian mencari dan mengumpulkan ceceran uang tersebut. Semua uang yang ditemukan warga dalam kondisi basah dan bercampur lumpur.
Dia juga membenarkan, ada warga yang menemukan uang Rp 10 juta dalam satu ikatan. Menurutnya, uang tersebut asli, sebab sudah membawa sampel uang tersebut ke bank untuk mengecek keaslian.
Penasaran dengan pemilik uang tersebut, dia juga berinisiatif menanyakannya ke Kepala Desa Tembok, yang letaknya berada di hulu saluran irigasi. Namun hingga kini belum ada laporan kehilangan uang.
Polisi bahkan ikut turun tangan untuk mendalami temuan uang puluhan juta itu. Kapolsek Limpung AKP Yorisa Prabowo membenarkan kejadian tersebut.
Dia mengatakan hingga kini belum ada laporan dari warga yang kehilangan uang. Ia juga berharap pada warga yang menemukan yang tersebut agar tidak digunakan.
Berita Terkait
-
Dorong Warga Sampai Jatuh Saat Pohon Tumbang, Adab Fara Dhilla Digunjing
-
Apa Itu Uang Mutilasi dan Ciri-Cirinya, Benarkah Tidak Bisa Dipakai Jual-beli?
-
Anak-Anak Nia Ramadhani Sekolah di Mana? Uang Sakunya Tembus Jutaan Rupiah
-
Nia Ramadhani Spill Uang Jajan Anak di Sekolah, Nominalnya Disorot Netizen: Murah Lho Itu
-
Nagita Slavina Sebut Nominal Uang Jajan Rafathar Sehari, Host Auto Minta Diangkat Jadi Anak
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim