SuaraKaltim.id - Lini masa belakangan dihebohkan dengan aksi seorang anak perempuan yang tak sengaja menenggak air botol berisi ikan cupang usai tak kuasa menahan pedas.
Hal ini diketahui dari unggahan Instagram @smart.gram belum lama ini. Video tersebut lantas viral di mana warganet menyorot ending momen kepedasan si gadis yang tak terduga.
"Bukan hanya lapar yang bisa membuat seseorang tak berpikir rasional, rasa pedas pun tampaknya demikian," tulis akun tersebut, Jumat (20/11/2020).
Kejadian bermula saat bocah itu memakan sesuatu yang ternyata rasanya pedas. Sembari mengibaskan tangannya ke mulutnya, bocah itu berteriak dengan bahasa Sunda.
Baca Juga: Ayah, Ibu dan Anak Bersekongkol Curi Kotak Amal Masjid, Videonya Viral
"Hareudang hareudang hareudang (Panas panas panas)," kata bocah tersebut.
Tanpa pikir panjang, bocah yang kepedasan tersebut mengambil botol air mineral yang ada di depan dan meminumnya.
Bocah tersebut tidak sadar bahwa apa yang diminumnya bukanlah air biasa melainkan air berisi ikan cupang.
Dirinya baru sadar saat merasakan ada rasa amis aneh yang terasa dari air yang ia minum. Saat memastikan air itu, ia terkejut karena nampak seekor ikan cupang yang berenang dalam botol air mineral itu.
Sontak, bocah itu pun langsung menghambut ke luar kamarnya dan berteriak, "Iiiihhhh ikan cupang", kata dia.
Baca Juga: Beredar Video Satu Keluarga Kerja Sama Diduga Curi Kotak Amal Masjid
Hingga artikel ini dibuat, video tersebut telah dilihat sebanyak 5 ribu kali oleh warganet dan panen komentar.
"Aturan cupangnya sekalian nambahin lauk wkwk," kata warganet dengan nama akun @amyd***
"Kenapa botolnya ditutup dah kalo emang itu buat pelihara cupang," sambung warganet lainnya @dikol****
"Apakah ini yang dinamakan minuman bergizi," timpal @adiih*** berseloroh.
Beruntung, ikan cupang yang berenang-renang di botol air minum tersebut tidak ikut tertelan.
Video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS