SuaraKaltim.id - Ajang pencarian bakat Bintang Suara yang digelar Suara.com bekerja sama dengan Media Musik Proaktif diharapkan bisa dimanfaatkan warga yang memiliki talenta lagu dangdut untuk menapaki jenjang karier selanjutnya.
Pernyataan itu disampaikan mantan jebolan ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI), Ika merespon gelaran yang akan diselenggarakan di awal tahun depan.
Ika pun menyatakan dukungannya terhadap ajang Bintang Suara yang menyasar bibit penyanyi dangdut hingga ke daerah.
"Sangat mendukung sekali program ini, soalnya sekarang banyak adik-adik yang punya bakat bernyanyi," katanya kepada SuaraSulsel.id, Jumat (4/12/2020).
Baca Juga: Pendaftaran 'Bintang Suara' Dibuka 20 Desember, Ini Harapan Irfan Hakim
Pedangdut Ika Indria Sari atau lebih populer dengan nama Ika KDI mengaku sangat cinta dengan lagu-lagu dangdut.
Bahkan, Ika pun telah mulai naik panggung orkes dangdut saat masih duduk di bangku kelas 5 Sekolah Dasar (SD).
"Dari kelas 5 SD sudah naik panggung orkes. Bapak seorang seniman," kata Ika.
Ika mengungkapkan sebelum sukses di dunia hiburan dangdut, pada usianya yang masih belia, sudah hidup mandiri. Tidak membebani orang tuanya.
Dengan hobinya bernyanyi tersebut, Ika kemudian memanfaatkan sejumlah lagu-lagu dangdut yang ia gemari untuk dibawakan di panggung-panggung orkes. Untuk mencari penghasilan.
Baca Juga: Irfan Hakim Apresiasi Bintang Suara, Bisa Bikin Warga Jabar Jadi Bintang
"Jadi cari uang dari kecil. Benar-benar sudah mandiri, ndak mau menyusahkan orang tua," ungkap Ika.
Karier Ika kemudian menanjak setelah mengikuti Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 1 pada 2004. Mewakili Kota Makassar.
Dalam ajang Kontes Dangdut Indonesia atau KDI tersebut, Ika sukses masuk 10 besar. Hingga memiliki single album berjudul Tanyakan Pada Bulan.
"Lagu single album kompilasi KDI pertama judul tanyakan pada bulan," terang Ika.
Setelah mengikuti KDI 1, Ika kemudian menikah dengan Syamsul Chaeruddin yang waktu itu masih menjadi Kapten PSM Makassar pada 2016.
Setelah menikah, Ika tetap konsisten pada kariernya sebagai penyanyi dangdut.
"Suami sekarang sibuk, jadi kami saling mengerti kesibukan dan pekerjaan masing-masing," jelas Ika.
Tak hanya membawakan lagu dangdut saja, Ika yang merupakan suku Bugis dan Makassar, juga senang melantunkan lagu-lagu daerah.
Salah satu lagu daerah yang pernah dibawakan oleh Ika adalah Sajang Rennu. Digunakan sebagai soundtrack film Silariang.
"Single dangdut dan daerah sudah ada beberapa kak," kata dia.
"Lagu daerah yang banyak tau, judul Sajang Rennu. Yang di soundtrack film silariang," tambah Ika.
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Survei Poltracking: Isran Noor-Hadi Mulyadi Unggul dengan Elektabilitas 52,9%
-
Stadion Aji Imbut Riuh, Kampanye Rudy-Seno Dimeriahkan Ribuan Pendukung
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Fokus Kawal Suara di Kukar, Tim Isran-Hadi Optimistis Menang