SuaraKaltim.id - Apa jadinya jika seseorang menyempatkan diri satu hari saja untuk salat Jumat berjemaah langsung terbang ke Mekah, Arab Saudi?
Kejadian ini benar-benar dilakukan oleh seorang pria yang kemudian diceritakan ulang oleh seorang pengguna TikTok.
Salah satu kreator TikTok dengan akun @simariamercedes membagikan cerita tentang kliennya yang luar biasa kaya. Pada suatu kesempatan, kliennya pergi dari Indonesia ke Mekkah dalam rangka menunaikan salat Jumat.
Cerita tersebut tentu saja membuat warganet tak habis pikir. Maria bercerita suatu hari ia tengah rapat dengan salah satu top client-nya. Saat itu hari Kamis dan sudah mulai sore.
Baca Juga: Ketika Umrah Tak Lagi Sama dan Harapan Dibaliknya
Secara mengejutkan klien tersebut mengakhiri rapat karena buru-buru ingin pergi ke Bandara Halim Perdanakusuma. Tentu saja Maria kaget karena mereka memiliki acara pada hari Sabtu.
Maria kemudian menanyakan tujuan kepergian kliennya mengingat hari Sabtu akan ada acara. Klien tersebut kemudian menenangkan Maria.
"Tenang aja, saya cuma mau ke Mekkah," ujar klien tersebut seperti yang ditirukan oleh Maria.
Maria kemudian memastikan kembali apakah sang klien ini mau naik haji atau umroh. Namun, jawabannya cukup mencengangkan.
Klien Maria tertawa karena umroh atau haji tak mungkin dilakukan dalam satu hari. Ternyata kliennya tengah galau. Orang yang dipanggil Maria dengan sebutan Bapak ini ingin melakukan salat Jumat di Mekkah.
Baca Juga: Begini Suasana Salat Berjemaah di Masjidil Haram Usai Dibuka kembali
Ia juga memastikan akan segera kembali ke Indonesia setelah selesai salat Jumat sehingga Maria tak perlu khawatir.
Hingga Jumat (4/12/2020), cerita ini ditonton sebanyak 300 ribu kali lebih di TikTok. Banyak warganet yang menanggapi cerita ini.
"Cerita begini lumayan menghibur kemiskinanku," ujar seorang warganet di kolom komentar.
Warganet lain yang bekerja di maskapai penerbangan menceritakan pengalaman serupa.
"Kak aku kerja di maskapai penerbangan Indonesia. Ini ceritanya mirip sama salah satu penumpang. Sholat Jumatnya ke Mekkah, kadang ajak keluarga juga," ungkap warganet ini.
"Inilah contoh memakai uang di jalan yang benar. Mumpung ada uang dipakai ngejar pahal yang berkali-kali lipat," komentar warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
China Jual Makanan yang Terbuat dari Kotoran Gajah, Harganya Rp 9,1 Juta
-
Ruben Onsu Ikut Salat Jumat, Auranya Disebut Berbeda
-
Ivan Gunawan Akui Tak Pernah Salat Jumat Selama 43 Tahun Jadi Muslim, Netizen Ingatkan Dosa Besar
-
Amalan Sholat Kafarat di Jumat Terakhir Ramadhan, Benarkah Bisa Jadi Pengganti Salat Seribu Tahun?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Waspada DBD! Kaltim Catat 1.375 Kasus Sejak Awal Tahun
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis