SuaraKaltim.id - Beredar di media sosial, video disertai narasi yang menyebut Prabowo Subianto mengundurkan diri dari jabatan Menteri Pertahanan (Menhan).
Video tersebut diberi judul, "Mengejutkan! Berita hari ini, Prabowo mengundurkan diri, Edhy Prabowo KPK, Berita terkini".
Klaim dan video tersebut diketahui diunggah oleh akun C&N Channel di YouTube.
Benarkah klaim tersebut?
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Kecelakaan Kendaraan Pikap Ini Terjadi di Lampung?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Minggu (13/12/2020), klaim yang menyebutkan Prabowo Subianto mundur dari jabatan Menhan adalah klaim yang salah.
Dalam video tersebut tidak ada pernyataan mengenai pengunduran diri Prabowo Subianto.
Prabowo yang dimaksudkan mengundurkan diri adalah Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo, bukan Prabowo Subianto.
Edhy Prabowo menyatakan mundur dari jabatan Menteri KKP karena telah berstatus sebagai tersangka kasus suap perizinan ekspor benih lobster atau benur.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Ada Demo Tuntut Papua Barat Merdeka di Surabaya?
Hingga kini Prabowo masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan.
Dari hasil pencarian Google, tidak ada artikel yang menyatakan Prabowo mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menhan ataupun Ketua Umum Partai Gerindra.
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan klaim yang menyebutkan Prabowo Subianto mundur dari jabatan Menhan adalah klaim yang salah.
Klaim tersebut masuk dalam kategori koneksi yang salah atau false connection.
Berita Terkait
-
Zulhas Tegaskan PAN Dukung Prabowo Capres 2029: Kalau Cawapres Kita Bicarakan Lagi
-
Prabowo Beri 1.000 Burung Hantu Demi Tingkatkan Produksi Pertanian, Menteri PU: Terima Kasih!
-
Komunikasi Rezim Prabowo Disebut 'Belepotan', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Asisten Patrick Kluivert Singgung Presiden Prabowo, Ada Apa?
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Langkah Perempuan Kaltim Menuju Mimpi: Pendidikan Gratis hingga S3
-
Waspada DBD! Kaltim Catat 1.375 Kasus Sejak Awal Tahun
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan