SuaraKaltim.id - Sepotong kisah putus cinta menjadi perbincangan publik Facebook saat seorang pria mengunggah foto mantan kekasihnya dan menagih biaya pacaran.
Pria itu menagih biaya pacaran selama mereka menjalin hubungan, termasuk biaya makan bakso saat kencan.
Putus cinta memang hal yang menyakitkan, saking sakitnya bisa sampai membuat salah satu pihak terus menerus mengenang kenangan selama masa-masa pacaran.
Namun, seorang pengguna Facebook ini justru mengenang pundi-pundi uangnya yang berkurang untuk mengongkosi biaya pacaran.
Baca Juga: Bikin Mewek, Bocah Ini Nangis Tersedu-sedu saat Tahu Kucingnya Mati Diracun
Ia curhat ke sebuah grup Facebook dengan menagih langsung ke mantan pacarnya soal biaya pulsa, bensin, hingga makan bakso.
"Saiki wes tak putusne, aku ra bakal ngarepne koe maneh. Bakal tak laleke soko atiku tapi tulung duwitku balekno sing kerep tak gae nukone koe bakso, pulsa, ambi bensin motorku. Ra terimo aku.
[Kini sudah aku putuskan, aku enggak bakal mengharapkan kamu lagi. Akan aku lupakan dari hatiku, tapi tolong uangku dikembalikan, yang buat membelikanmu bakso, pulsa, sama bensin motorku. Enggak terima aku -red]" tulis dia sambil memajang foto perempuan yang diduga adalah mantan kekasihnya.
Secara mengejutkan, unggahan itu ternyata ditanggapi oleh seorang pengguna Facebook yang mengaku sebagai kakak si mantan pacar.
Sang kakak merasa tak terima adiknya dipermalukan di ruang publik sosial media. Ia kemudian menyanggupi akan membayar tagihan pria tersebut.
Baca Juga: Viral! Video Detik-detik Bus Serempet Mobil Elf
"Mas sopo kui jenenge? Aku mbake kui adiku. Enteke nekmu nukokne bakso adiku piro, totalen. Tak transfere. Ngisin-isini tok lanangan koyok gombal.
[Mas kamu namanya siapa? Aku kakaknya adik itu. HUang yang kamu habiskan buat membeli bakso adikku berapa, tolong ditotal. Biar aku transfer. Malu-maluin aja cowok kayak gombal -red]" balas seorang perempuan.
Tak cukup sampai di situ, drama tagih-menagih ternyata masih berlanjut.
Kali ini seorang pengguna lain mengaku sebagai kakak si pria yang menagih uang tersebut. Ia membela sang adik yang menagih uang ke mantan pacarnya karena selama pacaran pria itu belum bekerja.
Ia pun mengungkap bahwa selama ini adiknya meminjam uang kepadanya hingga jutaan rupiah demi mengongkosi biaya pacaran.
"Duit sing digawe nukoko bakso karo bensin kui duitku, sing lanang kui adikku. Adikku durung kerjo, durung biso golek duit dewe, mulane tiap arep ngapeli pacare mesti selalu nyilih duit aku. Selama 2 tahun pacaran karo adimu kui total wes nyilih 2 juta 500 karo aku. Dadi upomo niat balekne duit mending langsung nang aku wae, wedi nek karo adikku ora disaurne ke aku, terima kasih kerjasamanya tak tunggu di inbox untuk konfirmasi semua termasuk nomor rekeningku buat transfernya,
[Duit yang dipakai buat membelikan bakso dan bensin itu uangkku, cowok itu adalah adikku. Adikku belum kerja, belum bisa cari duit sendiri, makanya setiap mau ngapel pasti selalu pinjam uang aku. Selama 2 tahun pacaran dengan adikmu, total sudah pinjam Rp 2,5 juta ke aku. Jadi misal berniat mengembalikan uangnya mending langsung ke aku saja, takutnya kalau ke adikku tidak terbayar ke aku, terima kasih kerjasamanya -red]" tulis seorang pria.
Namun ternyata, balasan pria itu dibantah oleh si kakak pihak perempuan. Kakak itu menjelaskan bahwa adiknya dan adik pria itu hanya pacaran 2 bulan, bukan 2 tahun seperti yang disebut pria tersebut.
"Adikmu ora sopan karo adiku makane dari pihak keluarga ora demen karo adikmu. Paham! Adikmu malah njaluki Renno HP.
[Adikmu enggak punya sopan sama adukku, makanya dari piha keluarga enggak suka. Paham! Adikmu malah berani minta HP Renno-red]" protesnya.
Kontan perdebatan di dalam forum publik itu membuat warganet heran. Tak sedikit pula yang menganggap bahwa drama tagih-menagih itu tak ayak dipertontonkan di depan publik.
Duh.. ada-ada saja ya!
Berita Terkait
-
Anak Buah Ditangkap Gegara Judi Online, Akun Facebook Budi Arie Menghilang?
-
Nyanyi Lagu Rohani KasihNya Seperti Sungai, Istri Ditusuk Suami Saat Live Facebook di Sumut
-
Anggota DPR Desak Pemerintah Blokir Instagram-Facebook dkk di Indonesia, Ada Apa?
-
Cek Fakta: Banyak Anak-anak Meninggal Gara-gara Permen Semprot
-
Lampaui Jeff Bezos, Pendiri Facebook Mark Zuckerberg Jadi Orang Terkaya Kedua di Dunia
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan