SuaraKaltim.id - Seorang perempuan di Samarinda, Kalimantan Timur, diminta membayar ganti rugi Rp 100 juta oleh kekasih lantaran tak mau dinikahi.
Padahal menurut si perempuan, ia tak menerima uang sebesar nominal ganti rugi selama pacaran, hanya puluhan juta saja.
Kisah pasangan ini mencuri perhatian warganet setelah diunggah oleh akun Instagram @nenk_update pada Selasa (22/12/2020) bersumber dari postingan Facebook Forum Kemiteraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) Pelita Samarinda.
Berdasarkan postingan FKPM Pelita Samarinda, perempuan ini menjalin hubungan dengan seorang lelaki paruh baya. Awalnya, ia tertarik dengan tawaran akan dibantu membuka usaha.
Baca Juga: Viral Sayembara Tangkap Maling Hadiah Uang, Ini Cerita Warga Celeban Jogja
"Awaknya dia diberi janji manis mau dibukakan usaha, tergiur dengan janji manis, akhirnya di perempuan mau (di)ajak berhubungan," tulis akun FKPM Pelita Samarinda, dikutip pada Rabu (23/12/2020).
Belakangan si pria memutuskan untuk menikahinya. Namun perempuan itu menolak lantaran awal tujuannya adalah usaha.
Akibat penolakan ini, si pria malah melayangkan tuntutan ganti rugi sebesar Rp 100 juta dengan alasan biaya yang telah dikeluarkan selama berpacaran.
Sementara si perempuan menuturkan ia hanya menerima sekitar Rp 20 juta selama menjalin hubungan dengan kekasihnya itu. Itu pun ia tak pernah meminta.
"Melainkan dikasih dengan alasan buat jajan dan beli bensin, kalau perempuan itu menolak, sang laki-laki akan sangat kecewa," imbuh FKPM Pelita Samarinda.
Baca Juga: Akhirnya, Pemkot Samarinda Larang Perayaan Tahun Baru di Tempat Hiburan
Hingga artikel ini disusun, belum diketahui bagaimana kelanjutan kasus perempuan dan mantan kekasihnya ini.
Berita Terkait
-
Konsumen Tuntut Ganti Rugi Rp140 Juta Perkara Nomor Cantik, Ini Respons Telkomsel
-
Perjalanan Kasus Sengketa Tanah Mat Solar: Baru Cair Rp3,3 Miliar usai Meninggal Dunia
-
4 Fakta Masalah Ganti Rugi Tanah Mat Solar sebelum Wafat, Gagal Dipenuhi Rieke Diah Pitaloka
-
Wow! Stadion Segiri Berubah Total Usai Direnovasi 81 Miliar, Intip Perubahannya
-
Bukber Asyik di Samarinda & Balikpapan: Ini 5 Kafe serta Restoran Pilihan untuk Ramadan!
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
APBD Terpangkas Rp 300 Miliar, Pemkab PPU Matangkan Program Kartu Cerdas
-
Libur Lebaran di Beras Basah: 3.000 Pelancong, Mayoritas Wisatawan Lokal
-
Harga Sewa Kapal ke Pulau Beras Basah: Mulai Rp 550 Ribu, Ini Daftarnya!
-
Dua Penghargaan Internasional dari The Asset Triple A Awards 2025 Sukses Diboyong BRI
-
Dari Nganjuk ke Sepaku, Wisatawan Rela Tempuh Perjalanan Jauh Demi IKN