SuaraKaltim.id - Los Angeles Lakers meraih kemenangan ketiga berturut-turut pada babak regular NBA, Senin (4/1/2021) WIB dengan mengalahkan tuan rumah Memphis Grizzlies 108-94.
Seperti dimuat Antara, menurut statistik pertandingan yang dilansir laman resmi NBA, LeBron James menjadi top skor dengan menyumbang 22 poin, 13 rebound, dan delapan assist pada pertandingan itu.
Anthony Davis menyumbang 17 poin, sembilan rebound dan tiga blok, Montrezl Harrell menambahkan 16 poin dan sembilan rebound dan Wesley Matthews menyumbang 14 poin, dan Dennis Schroder menambahkan 11 poin.
Di kubu tuan rumah, Kyle Anderson tampil sebagai top skor dengan mencetak 18 poin. Jonas Valanciunas menambah 14 poin dan 10 rebound untuk Grizzlies. Tyus Jones juga mencetak 14, sedangkan Desmond Bane 13 poin.
Baca Juga: Waspadai Virus, NBA Wajibkan Pemain Kenakan Alat Pelacak COVID-19
Lakers memulai permainan dengan energi positif dan langsung unggul dengan skor 8-0. Namun, mereka harus berjuang untuk mempertahankan energi itu dan Grizzlies memanfaatkan permainan lamban Lakers.
Setelah memimpin 8-0 di awal pertandingan, Lakers membiarkan Grizzlies berkembang hingga tuan rumah berbalik unggul 11 poin hingga akhir kuarter pertama di posisi 36 - 25.
Di kuarter kedua, Lakers bangkit. Mereka menutup lari meninggalkan tuan rumah 20-9 untuk unggul 31-18 dan memimpin 56-54 saat istirahat.
Tidak ada tim yang memimpin lebih dari empat poin pada kuarter ketiga. Dua lemparan bebas dari Harrell membuat Lakers unggul 75-73 dengan sisa waktu 51,6 detik sebelum jump-shoot Gorgui Dieng menyamakan skor dengan sisa 30 detik di kuarter ketiga. Layup Harrell membuat Los Angeles unggul 77-75 menuju kuarter keempat.
Di kuarter terakhir, Lakers kembali dominan. Ember Schroder dengan sisa waktu 4:54 membuat Lakers unggul 95-85. Sebuah tembakan tiga angka dari Bane membuat Memphis menipiskan selisih hingga hanya terpaut lima poin dengan sisa waktu 4:07, tetapi setelah itu tidak bisa mendekat lagi.
Baca Juga: Manajer Jawab Isu Dovizioso Bakal Gantikan Marquez dan Berita Hits Lainnya
Los Angeles mengungguli Memphis 31-19 di kuarter keempat untuk menutup pertandingan dengan skor 108-94.
Dalam pertandingan itu, Center Lakers Marc Gasol bermain melawan Grizzlies di Memphis untuk pertama kalinya sejak ia ditukar dua musim lalu ke Toronto Raptors. Gasol, yang menerima empat jahitan karena luka di atas matanya setelah bertabrakan dengan Brooks, menyelesaikan pertandingan dengan tujuh poin dan enam rebound.
Guard Lakers Kentavious Caldwell-Pope (engkel) juga melewatkan kontes karena cedera pergelangan kaki. Kyle Kuzma yang menggantikan tempatnya, mencetak 11 poin.
Sementara itu, Grizzlies kembaki harus bermain tanpa Ja Morant, yang absen karena cedera engkel.
Berita Terkait
-
NBA All-Star Weekend 2025! Tak Ada Lagi Barat vs Timur, Siapa Juaranya?
-
Here We Go! Kompetisi Basket SMA Se-Asia Pasifik Bakal Dihelat NBA di Singapura
-
Tatap IBL 2025, Pelita Jaya Siapkan Venue Keren!
-
Tak Biasa! Tinggi Badan 2,2 Meter di Usia 13 Tahun, Apakah Jeremy Gohier Calon Bintang NBA Selanjutnya?
-
Boston Celtics Lampaui LA Lakers Raih Gelar Juara Terbanyak dalam Sejarah NBA
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
-
QRIS Bisa Digunakan di Jepang dan China! India, Korsel dan Arab Saudi Segera Menyusul
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
Terkini
-
TKDN dan Pengendalian Impor, Jalan Keluar dari Tekanan Global
-
IKN Butuh Lingkungan Aman, Kukar Perketat Antisipasi Ormas dan Premanisme
-
BMKG: Waspada Pasang Laut 2,9 Meter di Pesisir Kaltim Akhir Mei
-
Buka 4 Link DANA Kaget Hari Ini, Solusi Rezeki Tambahan
-
Periode 115 Mei, Harga TBS Sawit Kaltim Turun di Semua Kelompok Umur