Scroll untuk membaca artikel
RR Ukirsari Manggalani | Herwanto
Sabtu, 16 Januari 2021 | 06:38 WIB
Pedangdut Nita Thalia berjalan keluar dari Pengadilan usai menjalani mediasi terkait gugatan cerai yang dilayangkannya kepada suaminya, Nurdin Rudythia di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Selasa (13/10/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraKaltim.id - Pedangdut Nita Thalia tengah dirundung kesedihan mendalam. Mantan suaminya, Nurdin Rudythia meninggal dunia akibat penyakit ginjal pada Jumat (15/1/2021) malam.

Hal itu diungkapkan Nita Thalia via akun Instagram miliknya. Di situ, ibu satu anak ini mengucapkan salam perpisahan dan memberikan doa untuk almarhum mantan suaminya itu.

"Selamat jalan, Ayah. Maafin Bunda, yang tenang di sana. Al-Fatihah," tulis Nita Thalia yang mengunggah sebuah foto dirinya bersama mantan suaminya itu.

Tak menunggu lama kolom komentar, Nita Thalia pun langung dibanjiri ungkapan belasungkawa dari beberapa rekan artis.

Baca Juga: Resmi Cerai, Nita Thalia Sebut Mantan Suami Tak Lagi Nafkahi Anak

Unggahan penyanyi Nita Thalia saat mantan suaminya wafat [Instagram: nitatalia.real].

"Innalillahi wainnalillahi rojiun turut berduka cita teh semoga alm diterima amal ibadah nya diberikan surga. Aamiin," tulis Jenita Janet.

"Innalillahi wainnalillahi rojiun turut berduka neng," tulis @fitri_salhuteru.

"Ya Allah innalillahi wa inna ilaihi roji'uun, teh sing sabar ya," tulis @Inul.d.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun, turut berduka ya neng," timpal @Dewigita01.

Seperti diketahui, Nurdin Rudythia meninggal dunia di Rumah Sakit Mitra Kemayoran pada Jumat (15/1/2021) malam karena sakit gagal ginjal.

Baca Juga: Putus Komunikasi, Nita Thalia Sebut Anaknya Tak Dinafkahi Eks Suami

Kekinian, jenazah Nurdin Rudythia disemayamkan di rumah duka di kawasan Harapan Mulya, Kemayoran, Jakarta Pusat. Kemudian jenazah akan dimakamkan di desa Cikadut, Bandung, Jawa Barat.

Nita Thalia dan Nurdin Rudythia menikah pada 2000. Padahal saat itu Nurdin telah memiliki seorang istri.

Namun setelah 20 tahun usia pernikahan, pada 25 September 2020 Nita Thalia menggugat cerai Nurdin di Pengadilan Agama Jakarta Utara. Pada 22 Desember 2020, gugatan cerai Nita dikabulkan pengadilan.

Load More