SuaraKaltim.id - Peristiwa bus jenis mikro terguling di Jalan Raya Kedu-Parakan tengah viral. Diunggah di laman media sosial Instagram oleh akun @magelang_raya, netizen menyatakan yang salah jelas si pemotor. Bukan bus yang ugal-ugalan hingga tergelincir, pasalnya driver telah melakukan hal penting agar tidak terjadi kasus nyawa melayang.
Dari rekaman yang diambil penumpang sebuah bus, terlihat bus jenis mikro yang ada di depan kendaraan si perekam melaju cukup lancar.
Namun, kestabilan laju bus berwarna merah jurusan Magelang - Wonosobo yang direkam mendadak oleng saat sebuah motor tiba-tiba muncul dari kiri jalan menyeberang ke arah sebaliknya.
Pemotor yang berboncengan itu tampak meliuk-liuk melewati celah jalan di antara bus si perekam dan bus yang oleng.
Baca Juga: Mabuk, Pengemudi Mobil Menyetir Masuk Runway, Mengaku Salah Belok
Kemunculan mendadak pemotor itu menyebabkan sopir bus merah tadi membanting setir ke arah kanan, masuk ke jalur yang berlawanan.
Akibat bobot bus tak bisa mengimbangi manuver yang diambil sopir, akhirnya kendaraan penumpang itu terguling.
Para penumpang yang ada di bus si perekam sontak menjerit histeris melihat kecelakaan yang terjadi tepat di depan mata mereka.
Dalam rangkaian video lain, warga sudah berhamburan mengerubungi bus yang terbalik itu. Mereka berusaha menolong korban yang ada di dalam bus itu, termasuk sang sopir.
Hingga berita ini dipublikasikan, SuaraJawaTengah.id, jaringan SuaraKaltim.id, masih mencoba mengkonfirmasi insiden kecelakaan dengan pihak terkait.
Baca Juga: Viral Video Kecelakaan Chacha Sherly: Truk Boks Terguling, Cuaca Buruk
Video detik-detik tergulingnya bus yang tengah viral ini menuai beragam reaksi publik.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Teknologi AI Indonesia, Saatnya Berkreasi dan Berinovasi
-
Viral Warga Tak Minta Selfie Saat Gibran Lewat, Netizen: Pantesan Suka Pergi ke SMP
-
Warga Tewas Usai Ditembak Oknum Aparat, Susi Pudjiastuti Sentil Isu Tambang Ilegal: Tutup!
-
Iklan Esemka Tahun 2012 Viral Lagi, Netizen: Satu Negara Kena Prank
-
Viral! Warga Sweeping Warung Saat Ramadan, Netizen Geram dengan Aksi Perusakan
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Lapas Bontang Akui Narapidana Meninggal dengan Luka, Investigasi Berlanjut
-
Beda Pemandangan Pulau Jawa dan Kalimantan dari Atas Langit, Netizen: Yang Asli Ada Sawitnya
-
Kebijakan Baru! Golden Visa IKN Kini Bisa Diajukan dengan Investasi Mulai US$5 Juta
-
Benarkah Daus Meninggal Karena Penyakit? Keluarga Curigai Dugaan Penyiksaan di Lapas