SuaraKaltim.id - Membuka lembaran tahun yang baru, produk baru pun meluncur dari dapur prinsipal Mitsubishi. Yaitu Mitsubishi Pajero Sport. Negara di Asia Tenggara yang menjadi lokasi mendarat perdananya adalah Thailand alias Negeri Gajah Putih.
Kekinian PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) belum menghadirkan Pajero Sport versi terbaru itu untuk pasar Indonesia.
Harapannya, dengan permintaan yang terus mengalir, bukan tidak mungkin penantang Toyota Fortuner ini juga akan mendarat di Tanah Air.
Mengintip laman resmi Mitsubishi Jepang, Pajero Sport datang dengan kemampuan off-road dan daya tahan tinggi yang sudah menjadi DNA Pajero. Apalagi merujuk sejarahnya, pendahulunya adalah partisipan dalam olah raga rally dunia nan kondang: Rally Dakar.
Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport Edisi Spesial, Duo Produk Audio Premium
Mengusung tema "Elevate your Journey", Pajero Sport terbaru diberikan pembaruan eksterior yang lebih kuat namun halus, dengan interior nyaman yang disertakan fitur terbaru.
Kap mesin mobil ini didesain lebih tinggi demi mempertegas kesan gagah, sedangkan balutan warna krom pada beberapa bagian memberikan nuansa mewah dan halus.
Tampilan luar Pajero Sport terbaru terlihat lebih besar dan lebar untuk memberikan kesan gagah pada mobil. Tidak ketinggalan konsep desain "Dynamic Shield" yang sudah melekat pada setiap produk Mitsubishi.
Untuk urusan tenaga, Pajero Sport mengusung mesin turbo diesel 2,4L MIVEC dengan transmisi otomatis 8-percepatan. Terdapat fitur keselamatan yang ditingkatkan dengan penambahan fungsi Lane Change Assist (LCA) dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
Mobil itu mempertahankan sistem Super-Select 4WD-II yang memberikan traksi optimal untuk semua permukaan dan karakteristik jalan. Adapun mode off-road tersedia dengan desain tombol baru.
Baca Juga: Mitsubishi Malaysia Produksi Xpander, Peminatnya Melimpah Ruah
Berita Terkait
-
3 Pelatih Eropa yang Layak Direkrut jika Shin Tae-yong Dipecat
-
Hitung-hitungan Peluang Timnas Indonesia jika Kalah dari Arab Saudi
-
Link Send The Song XYZ Bahasa Indonesia: Bikin Pesanmu Lebih Romantis dengan Lagu!
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Survei Poltracking: Isran Noor-Hadi Mulyadi Unggul dengan Elektabilitas 52,9%
-
Stadion Aji Imbut Riuh, Kampanye Rudy-Seno Dimeriahkan Ribuan Pendukung
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Fokus Kawal Suara di Kukar, Tim Isran-Hadi Optimistis Menang