SuaraKaltim.id - Wakil Ketua DPRD Sulut James Arthur Kojongian (JAK) yang kepergok istrinya sedang selingkuh dalam sebuah mobil dan akhirnya menyeret sang istrinya yang berusaha menahan laju kendaraan puluhan meter, akhirnya diproses Badan Kehormatan (BK) DPRD setempat.
Usai pemanggilan dan pemeriksaan yang dilakukan BK DPRD Sulut, pria yang beberapa waktu lalu dicopot dari jabatannya sebagai Ketua Harian Partai Golkar Sulut karena kasus serupa meminta maaf kepada masyarakat. Dia juga meminta agar diberikan kesempatan kedua.
“Dalam konteks ini saya berharap masyarakat memberikan kesempatan kepada saya. Desakan dan keinginan kepada saya untuk mundur akan saya terima sesuai mekanisme dan akan saya jadikan pelajaran,” kata JAK saat konferensi pers seperti dilansir Beritamanado.com-jaringan Suara.com pada Senin (1/2/2021).
JAK dengam besar hati memohon permintaan maaf kepada seluruh pihak, meskipun berbagai pihak di Manado memintanya untuk mundur.
Baca Juga: Geger Pejabat DPRD Sulut Selingkuh, Angel Sepang Disebut Da Kyung versi RI
“Saya pribadi dan keluarga besar saya dengan tulus dan rendah hati memohon maaf kepada seluruh masyarakat dan kepada lembaga DPRD Sulut baik itu pimpinan dan seluruh anggota DPRD Sulut,” katanya.
Sebelumnya, ramai beredar di media sosial (medsos) video yang menggambarkan sebuah kendaraan menyeret perempuan yang diketahui meruapakan Michaela Elsiana Paruntu (MEP) istri JAK. Sedangkan orang yang berada di dalam mobil, diduga adalah JAK dengan selingkuhannya.
Mobil tersebut terlihat melaju saat MEP berada di kap bagian depan ketika berusaha menghentikan laju kendaraan.
Sementara itu, Ketua BK DPRD Sulut Sandra Rondonuwu menyatakan, pihaknya menindaklanjuti laporan masyarakat yang masuk.
“Ini tugas dan tanggungjawab BK DPRD Sulut yang sudah menindaklanjuti laporan dari masyarakat, kemudian telah kami tindaklanjuti dengan memberikan surat panggilan klarifikasi kepada yang bersangkutan dalam hal ini JAK dan yang bersangkutan sudah memenuhi undangan serta melakukan klarifikasi,” ujar Sandra Rondonuwu kepada BeritaManado.com pada Senin (1/2/2021).
Baca Juga: Dicopot dari Ketua Harian DPD Golkar Sulut, Begini Pembelaan JAK
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pengumuman Administrasi Beasiswa Bontang Ditunda, 760 Pendaftar Gugur Berkas
-
Hadir di Kampanye Akbar Rudy-Seno, Hetifah Beri Imbauan: Pastikan Hadir di TPS
-
Sugianto Panala Putra Jawab Tuduhan Nadalsyah: Semua Itu Kebohongan
-
Bawaslu Barito Utara Nyatakan Tidak Ada Unsur Fitnah dalam Kampanye Sugianto Panala Putra
-
ITB dan OIKN Kembangkan Potensi Kreatif Gen Z di PPU dengan Workshop Konten Digital