Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Senin, 08 Februari 2021 | 12:46 WIB
Mantan Gubernur Kaltim Yurnalis Ngayoh. [Inibalikpapan.com]

SuaraKaltim.id - Kabar duka menyelimuti Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pada Senin (8/2/2021) pagi, mantan Gubernur Yurnalis Ngayoh meninggal dunia pada pukul 06.30 Wita.

Dilansir dari Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com, Yurnalis meninggal dalam usia 78 tahun dan meninggalkan empat anak.

Pria kelahiran Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat tersebut menjabat menjadi orang nomor satu di Benoa Etam selama dua tahun, 2006-2008.

Dia meneruskan kepemiminan Suwarna Abdul Fatah yang bersamanya terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim pada Pilkada 2003 silam.

Baca Juga: Tahanan Meninggal di Polresta Balikpapan, Propam Periksa 6 Polisi

Namun di tengah perjalanan, Suwarna ditahan karena tersandung kasus korupsi. Kemudian estafet kepemimpinan Kaltim didapuknya.

Sebelum maju dalam Pilkdaa 2003, Dia sempat menjadi menjadi aparatur sipil Negara (ASN). Pun Yurnalis Ngayoh tercatat sebagai satu-satunya putra Suku Dayak yang memimpin Kaltim.

Setelah selesai menjabat sebegai Gubernur Kaltim, Pria kelahiran 20 Agustus 1942 itu sempat diangkat menjadi Anggota Komisaris PT Pupuk Kaltim pada 2009 menggantikan Tjujup Suparna yang telah habis masa bhaktinya.

Selain itu, dia juga sempat menimba ilmu S-1 di Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Kemudian melanjutkannya jenjang pendidikan S-2 ke Universitas Wijaya Putra Surabaya. Terakhir berhasil menempuh disertasi doktoral di Universitas 17 Agustus Surabaya.

Baca Juga: Kaltim di Rumah Saja Diterapkan, Pedagang Pasar Pilih Tetap Berjualan

Load More