SuaraKaltim.id - Dua rumah Tahfidz Alquran yang berada di Kota Balikpapan ditutup Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan bersama Kantor Kementerian Agama (Kemenag). Penutupan terpaksa dilakukan, lantaran puluhan santri di dua rumah tahfidz Alquran tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.
Pernyataan tersebut disampaikan langsung Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi saat konferensi pers yang digelar pada Selasa (16/2/2021).
“Hari ini tim kita Satgas bersama Kemenag ada menutup dua Rumah Tahfidz Alquran di wilayah Balikpapan Selatan dan Timur,” ujar Ketua Satgas Covid-19 Balikpapan tersebut seperti dilansir Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com.
Rizal merinci ada 22 santri yang terkonfirmasi positif virus asal Kota Wuhan, China. Sehingga, rumah tahfidz tersebut harus segera ditutup.
“Karena santrinya ada yang terkonfirmasi positif cukup banyak ada yang 22 orang (Balikpapan Selatan), sehingga kita lakukan penutupan hari ini. Yang di Timur (ada) tiga orang, sehingga kita (juga) lakukan penutupan,” ujarnya.
Dia mengatakan, untuk kegiatan yang melibatkan banyak orang harus mengantongi izin, sesuai dengan aturan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro.
“Jadi ini juga jadi catatan kita. Jadi saya dengan kemenag, saya dengan kecamatan itu ternyata juga tidak memiliki izin juga, ini kita minta setiap kegiatan yang mengumpulkan masyarakat harus ada izin,” ujarnya.
Dia juga menegaskan, di mana saja acaranya, harus ada prosedur yang wajib ditaati dan dijalankan oleh berbagai kalangan lapisan masyarakat.
“Ya kalau rumah Tahfidz, pesantren tentu ada prosedur di Kemenag dan juga kepada kita. Jadi kita imbau kepada masyarakat yang mengumpulkan orang, melakukan kegiatan harusnya ada izin,” katanya.
Baca Juga: Belasan Santri Positif, Kasus Covid-19 di Gunungkidul Meroket
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty berharap, untuk sementara santri yang yang tinggal di Balikpapan untuk kembali ke rumah orangtua
“Jadi santri yang beralamat di Balikpapan kita harapkan kembali ke rumah, ke orang tua. Namun ada beberapa yang katanya dari luar daerah itu tetap di pondok Tahfidz Alquran, dengan pengawasan dari pondok dan puskesmas dan tim PPKM mikro.”
Sebelumnya diberitakan, kasus kematian akibat Covid-19 di Kota Balikpapan hingga Selasa (16/2/2021) telah merenggut 436 jiwa. Sementara berdasarkan laporan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan pada hari ini ada penambahan 132 kasus positif baru.
Selain itu, juga tercatat ada 4 kasus kematian pada hari yang sama.
“Hari ini ada 132 kasus positif baru, yang sembuh dan selesai isolasi 135 orang dan meninggal 4 orang,” ujar Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan Rizal Effendi dalam konferensi pers di Balai Kota Balikpapan seperti dilansir dari Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com, Selasa (16/02/2021).
Sementara, Juru Bicara Satgas Penanganan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty menjelaskan, dari 132 kasus positif, tercatat ada 47 kasus dengan riwayat suspek. Sedangkan, 32 kasus dengan riwayat tracing kontak dan 52 kasus orang tanpa gejala (OTG) serta satu kasus pelaku perjalanan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap
-
5 Mobil SUV 5-Seater Bekas yang Efisien BBM, Desain Stylish dan Kabin Nyaman