SuaraKaltim.id - Menjelang Piala Menpora, Borneo FC Samarinda menggelar latihan di hari kedua, Sabtu (27/2/2021). Pada sesi latihan kali ini, tim pelatih Borneo FC Samarinda menitikberatkan pada peningkatan otot pemain.
Latihan peningkatan otot dirasa perlu karena para pemain Borneo FC sudah lama tidak bermain sepak bola. Sehingga potensi cedera menjadi lebih besar.
"Kami hari ini fokus kepada kekuatan otot pemain, makanya durasinya di situ lebih lama dari pada program yang lain hari ini seperti finishing dan game setengah lapangan," kata ketua tim pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin.
Program penguatan otot ini bukan tanpa alasan. Kemarin di sesi latihan perdana, gelandang muda Wahyudi Hamisi harus mengakhiri latihan lebih awal karena mengalami gangguan pada kaki kanannya.
Baca Juga: Uji Coba Timnas U-23 Lawan Dua Klub Liga 1 Jadi Simulasi Prokes Covid-19
Fisik pemain Borneo FC selama dua hari latihan mengalami penurunan namun tidak terlalu drastis. Amir optimis sebelum Piala Menpora digelar, penggawa Pesut Etam sudah kembali ke level fisik yang diharapkan.
"Fisik pemain juga tidak membutuhkan program yang harus kita lakukan dari nol, karena mereka pemain profesional dan menjaga kondisinya selama libur kompetisi kemarin," tambahnya.
Menurut Amir, pola latihan disesuaikan dengan tenggat waktu pelaksanaan Piala Menpora. Hanya saja tim pelatih Borneo FC Samarinda akan menyiapkan tim secara bertahap tidak terburu-buru langsung menuju penguatan taktik.
"Kalo dibilang siap menghadapi Piala Menpora ya kita siap, cuman sekarang prosesnya harus step by step untuk mencapai performa yang bagus," tutup Amiruddin.
Di sesi latihan hari ini sendiri, Kapten tim Diego Michiels dan Terens Puhiri sudah bergabung bersama tim.
Baca Juga: Hadapi Persikabo dan Bali United, Kesiapan Timnas U-23 Bakal Terkuak
Berita Terkait
-
3 Pemain Paling Bersinar di Pekan ke-10 BRI Liga 1: Ada Debutan dari Brasil
-
BRI Liga 1: Salip Persebaya Surabaya, Inilah Kunci Kebangkitan Borneo FC
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Dramatis, Persis Solo Permalukan Borneo FC
-
BRI Liga 1: Usung Misi Kemenangan, Persis Solo Waspadai Konsistensi Borneo FC
-
Borneo FC Waspadai Kebangkitan Persis Solo dalam Lanjutan BRI Liga 1
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kritik Dinasti Politik di Pilgub Kaltim, DEEP: Kepentingan Publik Bisa Tersisih
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas