SuaraKaltim.id - Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengingatkan aparatur sipil negara atau ASN pemerintah kota, tidak mudik lebaran 2021.
“Imbauan khusus tentu ada, bagi ASN yang melanggar tentu akan adan sanksi yang diberikan,” kata Rizal Effendi, Sabtu (27/3/2021) dilansir dari Inibalikpapan.com, jaringan Suara.com.
Imbauan tersebut, sejalan dengan larangan mudik oleh pemerintah pusat yang diumumkan belum lama ini. Berlaku sejak 16-17 Mei 2021.
Kendati demikian, untuk masyarakat Balikpapan secara umum, kata Rizal, larangan mudik lebaran 2021 tidak akan begitu memberi dampak.
Sebab, menurut Rizal, warganya rata rata memang bermukim dan menetap di Kota Balikpapan.
“Beda halnya dengan pekerja-pekerja swasta seperti dari Pertamina yang pekerjanya ada dari luar daerah, kemungkinan mudik itu ada,” tutur Rizal.
Hal itu Rizal ungkapkan usai menjalani vaksinasi tahap II. Dirinya harus menunggu selama 28 hari dari pemberian vaksin dosis pertama. Dia mengikuti vaksinasi di BSCC Dome, Sabtu (27/3/2021) pagi.
Rizal mengaku tidak ada persiapan khusus saat vaksin dosis kedua, apalagi sampai tegang.
“Lancar aja belum ada keluhaan sampai saat ini,” kata Rizal.
Hingga saat ini, warga Balikpapan yang sudah mendapat vaksin dari data yang diterima Rizal Effendi mencapai 22 ribu orang. Mulai dari tenaga kesehatan, lansia, pekerja publik, dan guru.
“Jumlahnya memang belum banyak, apalagi ASN kita juga banyak yang belum menerima vaksin karena keterbatasan vaksin,” akunya.
“Adapun ASN yang banyak menerima vaksin masih pada pekerja publik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat seperti petugas BPBD, Dishub dan Satpol PP,” tambahnya.
Berita Terkait
-
Kawal Pilkada Serentak 2024, Bima Arya Tegaskan Komitmen Kemendagri Jaga Netralitas ASN
-
Menteri PANRB Ajak Transformasi ASN melalui Teknologi dan Kolaborasi
-
Taspen Bayarkan Manfaat THT ke 147 Ribu Pensiunan ASN
-
Kemendagri Soroti Masalah Netralitas ASN hingga Kades Jateng dan Jatim di Pilkada, Siapkan Sanksi Tegas
-
Tim Pemenangan Paslon Robinsar-Fajar Bentuk Satgas Money Politics dan Monitoring ASN
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan