SuaraKaltim.id - Sebanyak 80 persen dari 430 masjid yang ada di Kota Balikpapan siap menyelenggarakan Salat Tarawih selama Ramadan tahun ini.
Hal tersebut disampaikan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Balikpapan Ustaz Solehuddin Siregar saat ditanya mengenai kegiatan ibadah Ramadan di saat Pandemi Covid-19 tahun ini.
“Dari 430 masjid di Balikpapan, 80 persen sudah siap melaksanakan tarawih,” katanya seperti dilansir Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com pada Senin (5/4/2021).
Meski begitu, dia mengemukakan, belum menerima informasi Salat Tarawih selama Ramadan 1442 Hijritah dilakukan dua shift.
Baca Juga: Siak Bolehkan Warga Gelar Salat Tarawih di Masjid, Ini Syaratnya
“Kalau menjalankan dengan protokol kesehatan itu ada,” ujarnya.
Pemkot Balikpapan sendiri juga sudah mengeluarkan surat edaran, pembatasan jumlah jamaah Salat Tarawih maksimal 50 persen dari kapasitas masjid.
Namun, dia melanjutkan, jika ada kawasan yang masuk dalam zona oranye atau merah, maka sesuai Surat Edaran Wali Kota Balikpapan, masjid setempat akan ditutup sementara.
“Kami akan ada pertemuan seluruh ketua DMI kecamatan. Kemarin belum ada edaran belum bisa mengambil sikap tapi sekarang sudah ada edaran tinggal mengukuhkan saja,” paparnya.
Selain itu, dia meminta kepada pengurus masjid yang akan melaksanakan Nuzulul Quran dan Salat Idulfitri, agar tidak mendatangkan penceramah dari luar kota untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Masyarakat Bogor Diizinkan Gelar Salat Tarawih di Masjid Selama Ramadan
“Untuk saat ini penceramah kita fokuskan yang ada di Balikpapan dulu, ini menghindari penyebaran Covid-19,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Kota Balikpapan Raih Posisi Teratas dalam Pembangunan di Kaltim
-
Warisan 'Nama' Moerdiono Buat Iqbal Ramdhan, Sederhana tapi Punya Makna Besar
-
Mokel: Arti, Asal Muasal, dan Hukumnya dalam Islam
-
Tebar Kebaikan, Ceres Sumbangkan Dana untuk Penyandang Disabilitas
-
Ramadhan Memberi: Apa Peran Olymp Trade?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas
-
Isran-Hadi Klaim Serapan Tenaga Kerja di Kaltim Capai 252 Ribu Selama Kepemimpinannya