SuaraKaltim.id - Demi kebaikan bersama, tempat wisata di Kota Balikpapan ditutup sementara, begitu pesan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.
Dia juga memohon maaf karena obyek wisata ditutup selama libur lebaran, mulai 13-16 Mei 2021. Begitupun fasilitas umum (fasum). Termasuk juga pusat perbelanjaan yang tutup satu hari, pada lebaran pertama.
“Mohon maaf tidak ada tempat wisata yang kita buka dulu, demi kebaikkan kita bersama,” kata dia, usai Salat Id, dilansir dari Inibalikpapan.com, media jejaring Suara.com.
Rizal juga berharap, tak ada klaster Salat Id karena Idul Fitri tahun ini dilaksanakan dalam situasi pandemi covid-19.
Baca Juga: Pihak Leasing Buka Suara Soal Debt Collector Cegat Anggota TNI
“Mudah-mudahan tidak ada dari kalster Sholat Ied. Semua melaksanakan protocol kesehatannya dengan baik,” ujar Rizal.
Dia mengatakan, ada satu masjid yang tidak menggelar Sholat Ied karena wilayahnya masuk zona merah covid-19. Yakni masjid Ar Rahmah Kompleks Perumahan Bumi Nirwana RT 46 Kelurahan Graha Indah.
“Ada satu masjid yang tidak bisa melaksanakan karena masih zona merah Ar Rahmah, di Kompeks Perumahan Bumi Nirwana karena kemarin zona merah,” ujarnya.
Menurutnya, pelaksanaan sholat Ied berjalan aman dan lancar. Meski hanya diperkenankan di masjid maupun mushola untuk mencegah penularan covid-19.
“Yang lainnya mudah-mudahan lancar, walaupun tadi ada hujan sebentar,” ujarnya
Baca Juga: Ibunda Cristiano Ronaldo Bujuk Sang Megabintang Balik ke Sporting
Dia juga mengimbau warga untuk silaturahmi terbatas, khususnya keluarga terdekat. Alternatifnya, melakukan silaturahmi melalui daring.
“Kita minta masyarakat tidak banyak bersilaturahmi secara langsung karena situasi, kita harapkan hanya terbatas sekali, silaturahminya,” ujarnya.
Berita Terkait
-
5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits, Cocok Dikunjungi Saat Libur Paskah
-
5 Tempat Wisata Eksotis di Pangandaran, Eks Menteri Susi Singgung Harta Tiket Masuk
-
5 Tempat Wisata di Rantau Prapat untuk Liburan dan Wisata Air yang Kids Friendly
-
4 Tempat Wisata Favorit Indramayu, Dedi Mulyadi Minta Lucky Hakim Ajak Anak Main di Daerah Sendiri
-
5 Rekomendasi Tempat Wisata Hits untuk Liburan Bareng Keluarga di Bogor
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN