SuaraKaltim.id - Ada bazar murah di pintu masuk Balcony Square Pasar Baru di Kota Balikpapan. Dibuka sejak pukul 08.00 hingga 17.00 wita, dibuka hanya selama tiga hari ke depan.
Bazar tersebut diadakan oleh Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Balikpapan. Dengan tujuan memberikan kemudahan dan harga kebutuhan pokok yang murah dan berkualitas, dalam rangka menyambut Idulfitri 1442 Hijriah.
TPID Balikpapan berkolaborasi dengan Bank Indonesia. Seperti diungkapkan Kepala Kantor Perwakilan BI Balikpalan Sri Darmadi Sudibyo.
Dia menjelaskan, bazar tersebut berkolaborasi dengan Dinas Perdagangan dan para distributor makanan yang ada di Balikpapan.
“Dengan adanya bazar ini tentu kita meringankan masyarakat memenuhi kebutuhan lebaran dengan harga terjangkau dan lebih murah, makanya kita sebut dengan bazar murah ramadan,” ujar Sri Darmadi Sudibyo kepada awak media, Sabtu (8/5/2021), dilansir dari Inibalikpapan.com, media jaringan Suara.com.
Sudibyo menambahkan, biasanya jelang lebaran harga kebutuhan pokok akan naik, sehingga dengan adanya kegiatan ini bisa membantu stabilisasi harga.
“Dari sisi inplasi kita, langkah ini tepat di era pandemi, tentu dengan ini masyarakat akan diberikan kemudahan dengan harga terjangkau,” akunya.
Untuk harga juga akan relatif lebih murah dari harga yang ada di pasar, mulai dari beras, buah buahan dan daging sapi.
“Bazar ini akan dilaksanakan selama tiga hari mulai 8 hingga 10 mei mendatang,” tuturnya.
Baca Juga: Tanggapi Isu Pungli, Harisson Pastikan Rapid Test Antigen di Dinkes Gratis
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan Kota Balikpapan, Arzaedi Rachman mengatakan, selain kegiatan bazar murah di lokasi kegiatan juga telah dibuka klinik perizinan secara online.
“Kita membuka konsultasi ekspor untuk UMKM yang mana sudah ada 4 UMKM yang melakukan ekspor di kota Balikpapan, dari 8 UMKM yang kita lakukan pembinaan,” kata Arzaedi.
“Adapun bazar ini terdiri dari 14 stan, karena kondisi pandemi sehingga tidak bisa menampung jumlah banyak stan, padahal banyak yang mau ikut daftar dikita,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Tanggapi Isu Pungli, Harisson Pastikan Rapid Test Antigen di Dinkes Gratis
-
OPPO Hadirkan Ponsel Lipat Dianggap Sebagai Pesaing Galaxy Z Flip
-
Diminta Berhijab karena Lama Mualaf, Ini 5 Potret Terkini Bella Saphira
-
Menlu RI Pimpin Pertemuan COVAX AMC Bahas Isu Kesetaraan Pemenuhan Vaksin
-
Dua Calon dari Kalangan Internal Diusulkan Jadi Dirut PT Bank Sumut
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
5 Body Lotion Efektif untuk Kulit Kering, Ringan dan Nyaman Dipakai Harian
-
Bocoran Huawei Mate 80, Dikabarkan Punya RAM 20GB Jelang Peluncuran
-
Truk Sawit di Kaltim Wajib Pakai Plat KT untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah
-
3 Link DANA Kaget Hari Ini Senilai Rp260 Ribu, Rebut Kejutan Cuannya
-
Gubernur Kaltim Janji Insentif Guru Non ASN Berlanjut hingga 2030