SuaraKaltim.id - Ustaz Tengku Zulkarnain meninggal dunia pada hari Senin 10 Mei 2021 kemarin. Dengan adanya berita ini, para netizen pun langsung berduka di media sosial. Bahkan hal ini masuk dalam trending topik Twitter Indonesia.
Mayoritas berisi tentang kabar duka atas meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain.
Ribuan cuitan netizen pada media sosial Twitter menyebut nama Ustaz Tengku Zulkarnain. Lebih dari 11 ribu cuitan netizen menuliskan kata Innalillahi dalam waktu yang bersamaan.
Bahkan politisi Fadli Zon pun turut menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Tengku Zul melalui akun Twitter resmi miliknya.
Ustaz Tengku Zulkarnain diwartakan meninggal dunia ketika azan maghrib atau saat berbuka puasa pada Senin 10 Mei 2021, meninggal di RS Tabrani, Jl. Sudirman Pekanbaru usai mencoba melawan Covid-19 yang telah menyerang tubuhnya sejak pekan lalu.
Selain dikenal sebagai penceramah, Ustaz Zulkarnain juga sangat aktif di media sosial terutama di Twitter. Tengku Zul yang merupakan sapaan akrabnya, merupakan ustaz berdarah Melayu Deli dan Riau yang lahir pada 14 Agustus 1963. Ustaz Tengku Zulkarnain aktif berceramah pada 13 negara.
Selain itu juga, beliau berkecimpung dalam pendidikan Islam dengan menjabat sebagai Ketua Majelis Fatwa untuk PP Mathla'ul Anwar. Ustaz Tengku Zulkarnain meninggal dunia pada usia 57 tahun dengan meninggalkan kenangan yang sangat luar biasa bagi keluarga, kerabat, hingga masyarakat.
"Innalillahi wainnailaihi raajiun. Ya Allah, selamat jalan Ustadz Tengku Zulkarnain, insya Allah husnul khotimah n mendapatkan jannah. al Fatihah." tulis Fadli Zon.
"Innaillaihi wa innaillaihi raajiun Selamat jalan guru kami.... Ustdz Tengku Zulkarnain," ungkap @zarazettirazr.
Baca Juga: Umi Pipik Bodo Amat ke Netizen: Saya Gak Dihisab oleh Bully-an Mereka!
"Turut berduka atas meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain. Semoga diampuni semua kesalahan dan diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa," tulis Prastowo Yustinus.
Berita Terkait
-
Umi Pipik Bodo Amat ke Netizen: Saya Gak Dihisab oleh Bully-an Mereka!
-
Tengku Zulkarnain Ternyata Piawai Main Gitar, Ini Sosok Musisi Idolanya
-
Ustaz Tengku Zul Wafat, Wapres Ma'ruf Ajak Masyarakat Teladani Kebaikannya
-
Krisna Mukti Disorot soal Tengku Zul Wafat, Gus Umar: Dasar Sakit Jiwa
-
Merasa Kontak Erat dengan Mendiang Tengku Zul, Segera Lapor ke Puskesmas
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
3 Sepatu Lari Eiger untuk Wanita Penyuka Warna Pink: Girly and Sporty!
-
Petani Kaltim Disebut Makmur Sepanjang 2025, BPS Ungkap Alasannya
-
4 Mobil Kecil Bekas Hyundai, Stylish dan Dinamis untuk Anak Muda
-
5 Mobil MPV Bekas yang Nyaman untuk Harian dan Liburan Keluarga
-
Pemprov Kaltim Respons Insiden Tongkang Tabrak Jembatan Mahakam