SuaraKaltim.id - Wakil Bupati Kutai Kartanegara menginginkan pemerintahan berbasis digital. Hal itu ia sampaikan saat peringatan Hari Kearsipan Nasional ke-50 Tahun 2021, di Ruang Serbaguna, Kantor Bupati Kukar pada Selasa (18/5/2021).
“Ke depan, tidak ada lagi sistem manual. Seluruh perangkat daerah dan desa nantinya bergeser menuju era digitalisasi kearsipan,” kata Rendi, dilansir dari Presisi.co, media jaringan Suara.com.
Digitalisasi kearsipan di Kukar, kata Rendi, akan diterapkan oleh Pemkab Kukar melalui Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi atau SRIKANDI, yang mulanya di inisiasi langsung oleh Arsip Nasional Republik Indonesia.
"Tenaga IT untuk pelaksanaan ini harus segera disiapkan, sehingga dapat menjadi percontohan,” katanya.
Baca Juga: Mulai 2022, Kemendikbudristek Jadikan Startup Digital Mata Kuliah Wajib
Rendi menjelaskan, penerapan SRIKANDI itu sendiri sesuai dengan program dedikasi KUKAR IDAMAN, tepatnya program digitalisasi Pelayan Publik atau DISAPA.
”Maka pada hari ini pada pukul 14.00 Wita akan dilaksanakan sosialisasi Tanda Tangan Elektronik (TTE) dari Balai Sertifikasi Elektronik sebagai salah satu wujud pelaksanaan misi pertama yaitu memantapkan birokrasi yang bersih, efektif, efesien dan melayani,” seru Rendi.
Terakhir, Rendi juga memastikan jika Pemkab Kukar di bawah kepemimpinan Bupati Edi Damansyah telah mengambil langkah-langkah terkait penerapan birokrasi berbasis digital berupa penerbitan Surat Keputusan Bupati dan Instruksi terkait dengan kegiatan pengelolaan kearsipan baik sarana prasarana sampai dengan Sumber Daya Manuasia (SDM).
https://presisi.co/read/2021/05/18/3345/tahun-emas-kearsipan-nasional-pemkab-kukar-bergerak-ke-era-digital-dengan-srikandi
Baca Juga: BNI Terus Perkuat Ekosistem Layanan Digital
Berita Terkait
-
5 Juta Lebih Konten Judi Online Diblokir Kominfo! Begini Cara Lapor Jika Temukan Lagi
-
Usai Candaan Tentang Janda, Jejak Digital Ridwan Kamil Hina Mantan Presiden Bikin Geger: 11 12 Sama Fufufafa!
-
Digitalisasi Ekspor Produk UMKM Masih Perlu Dieksplorasi
-
Komdigi Tutup 104.819 Situs Judi Online dalam 2 Minggu Terakhir
-
Demi Transparasi, Cucun Minta DPR Jadikan Medsos Alat Komunikasi dengan Masyarakat
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Edukasi dan Skrining Gizi: Upaya UI Ciptakan Generasi Sehat di IKN
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang